Breaking News:

Penambahan Jadwal KRL Rute Bekasi, Berlaku Mulai 6 Desember 2019

PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) kembali menambah perjalanan kereta rel listrik (KRL) rute Bekasi yang berlaku mulai Jumat (6/12/2019).

Instagam/@jalur5 dan @donaldmanoch
Kolase foto KRL di Stasiun Bekasi. 

TRIBUNTRAVEL.COM - PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) kembali menambah perjalanan kereta rel listrik (KRL) rute Bekasi.

Penambahan jadwal KRL ini berkaitan dengan membludaknya penumpang di Stasiun Bekasi pada jam sibuk karena adanya perubahan jadwal kereta.

Melansir laman Kompas, Sabtu (7/12/2019), Vice President Corporate Communication PT KCI, Anne Purba mengatakan, "Evaluasi terus kami lakukan. PT KAI dan KCI senantiasa mengupayakan jadwal perjalanan KRL yang lebih sesuai dengan kebutuhan para pengguna."

Penambahan jadwal KRL rute Bekasi ini berlaku mulai Jumat (6/12/2019).

"Perjalanan yang ditambah adalah relasi Manggarai-Tambun dan kembali lagi dengan relasi Tambun-Manggarai. Jadwal keberangkatannya pukul 05.05 (Manggarai-Tambun) dan pukul 06.18 (Tambun-Manggarai)," ujar Anne.

ILUSTRASI KRL
ILUSTRASI KRL (//bumn.go.id)

Penambahan jadwal keberangkatan KRL rute Bekasi ini melengkapi rekayasa pola operasi sebelumnya yang sudah dimulai sejak Kamis lalu ketika PT KCI menambah dua perjalanan lintas Bekasi-Manggarai-Jakarta Kota.

Dilansir dari akun Instagram @drama.kereta, Sabtu (7/12/2019) berikut jadwal keberangkatan KRL rute Bekasi:

Dari Stasiun Manggarai menuju Stasiun Tambun

- Stasiun Manggarai pukul 05.05 WIB

- Stasiun Jatinegara pukul 05.17 WIB

2 dari 4 halaman

- Stasiun Klender pukul 05.21 WIB

- Stasiun Buaran pukul 05.24 WIB

- Stasiun Klender Baru pukul 05.27 WIB

- Stasiun Cakung pukul 05.31 WIB

- Stasiun Kranji pukul 05.36 WIB

- Stasiun Bekasi pukul 05.42 WIB

- Stasiun Bekasi Timur pukul 05.48 WIB

- Stasiun Tambun pukul 05.53 WIB

Tonton juga:

Dari Stasiun Tambun menuju Stasiun Manggarai

3 dari 4 halaman

- Stasiun Tambun pukul 06.18 WIB

- Stasiun Bekasi Timur pukul 06.24 WIB

- Stasiun Bekasi pukul 06.30 WIB

- Stasiun Kranji pukul 06.35 WIB

- Stasiun Cakung pukul 06.40 WIB

- Stasiun Klender Baru pukul 06.43 WIB

- Stasiun Buaran pukul 06.46 WIB

- Stasiun Klender pukul 06.49 WIB

- Stasiun Jatinegara pukul 06.54 WIB

- Stasiun Manggarai pukul 07.00 WIB

4 dari 4 halaman

Selain terjadi penambahan jadwal KRL rute Bekasi, ada perubahan jadwal KRL Jabodetabek.

Perubahan jadwal KRL Jabodetabek ini berlaku mulai 5 Desember 2019.

Dilansir dari akun Twitter resmi @CommuterLine, terhimbau ada beberapa rute yang dibatalkan dan diubah jadwal keberangkatannya.

Pembatalan Jadwal KRL

- Nomor KA 1902 (jadwal keberangkatan pukul 04.00 WIB) untuk rute Parung Panjang - Maja

- Nomor KA 2112 (jadwal keberangakatan pukul 22.50 WIB) untuk rute Tanah Abang - Parung Panjang

- Nomor KA D1/10222 (jadwal keberangkatan pukul 03.25 WIB) untuk rute Parung Panjang - Rangkas Bitung

- Nomor KA 1588 (jadwal keberangkatan pukul 22.42 WIB) untuk rute Angke - Bogor

- Nomor KA 1604 (jadwal keberangkatan pukul 07.02 WIB) untuk rute Angke - Depok

- Nomor KA 2110 (jadwal keberangkatan pukul 22.30 WIB) untuk rute Tanah Abang - Parung Panjang

Perubahan Jadwal KRL

Beberapa nomor KRL mengalami perubahan rute dari tujuan yang sama, di antaranya:

- Nomor KA D1/10344 (berangkat pukul 04.00 WIB) untuk rute Parung Panjang - Rangkas Bitung

- Nomor KA D1/10346 (berangkat pukul 22.50 WIB) untuk rute Tanah Abang - Maja

- Nomor KA D1/10348 (berangkat pukul 03.25 WIB) untuk rute Parung Panjang - Maja

- Nomor KA 1082 (berangkat pukul 08.55 WIB) untuk rute Jakarta - Kota Depok

- Nomor KA 1837-1838 (berangkat pukul 22.56 WIB) untuk rute Jatinegara - Bogor

- Nomor KA 1811-1812 (berangkat pukul 17.44 WIB) untuk rute Depok - Jatinegara

- Nomor KA 1588 (berangkat pukul 22.42 WIB) untuk rute Angke - Depok

- Nomor KA 1604 (berangkat pukul 07.02 WIB) untuk rute Angke - Manggarai

- Nomor KA 1165 (berangkat pukul 15.31 WIB) untuk rute Manggarai - Jakarta Kota

- Nomor KA 2090 (berangkat pukul 20.15 WIB) untuk rute Tanah Abang - Parung Panjang

- Nomor KA 2110 (berangkat pukul 22.30 WIB) untuk rute Tanah Abang - Serpong

- Nomor KA 1423 (berangkat pukul 16.34 WIB) untuk rute Cikarang - Manggarai

Perubahan Jadwal KRL Jabodetabek, Terbaru Mulai 5 Desember 2019

Ada Perubahan Jadwal KRL, Mulai Desember 2019 Kereta Melintas 5 Menit Sekali

Viral di Medsos, Warganet Emosi Keluhkan Perubahan Jadwal KRL

Jadwal KRL Jabodetabek Terbaru Desember 2019, Selengkapnya Bisa Diunduh di Sini

Jadwal KRL Jabodetabek Terbaru Desember 2019 Sesuai Gapeka 2019, Unduh di SIni

(TribunTravel.com/ Ratna Widyawati)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
jadwal KRL Rute BekasiKRL Rute Bekasiperubahan jadwal kereta
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved