Breaking News:

9 Fakta Unik India, Negara Konsumen Emas Terbesar di Dunia hingga Pakai Cincin Kawin di Kaki

Mungkin hanya di India kamu bisa menemukan kantor pos terapung atau bahkan pembelian emas terbesar di dunia.

kolase TribunTravel.com/Pinterest/Brightside
Fakta unik India, cincin kawin dipakai di kaki 

TRIBUNTRAVEL.COM - India bukan hanya negara yang dikenal dengan film Bollywood-nya yang romantis atau berbagai festivalnya yang unik.

Lebih dari itu, ada banyak fakta unik India yang menarik untuk diulas.

Mungkin hanya di India kamu bisa menemukan kantor pos terapung atau bahkan pembelian emas terbesar di dunia.

Dirangkum TribunTravel dari laman Brightside.me, berikut deretan fakta unik India yang tak ditemukan di negara mana pun.

Liburan Akhir Pekan di Solo, Jokowi Jenguk Kelahiran La Lembah Manah dan Ajak Jan Ethes Main ke Mall

Curhatan Housekeeping Hotel Tentang Kamar Tamu Super Jorok Viral di Medsos, Ikut Sebut Soal Gaji

1. Ada jenis kelamin ketiga yang diakui.

Hijra di India
Hijra di India (souciant.com)

Di India, istilah Hijra digunakan untuk orang-orang yang menganggap diri mereka transgender atau transeksual.

Hijra memiliki sejarah yang tercatat di anak benua India sejak zaman kuno.

Pada bulan April 2014, Mahkamah Agung India mengakui orang-orang transgender sebagai 'jenis kelamin ketiga' dalam undang-undang khusus yang juga berkenaan dengan paspor dan dokumen resmi lainnya.

2. Ziarah terbesar yang mengundang 130 juta orang.

Kumbh Mela, ziarah Hindu yang diadakan setiap 12 tahun adalah pertemuan manusia terbesar di dunia.

2 dari 4 halaman

Bahkan, pertemuan besar ini bisa dilihat dari foto udara.

Tahun ini Kumbh Mela diadakan di Ardh Allahabad dari tanggal 15 Januari hingga 4 Maret 2019 dan diperkirakan ada 130 juta orang yang berpartisipasi.

Video Pedagang Pasar Gede Syukuran Sambut La Lembah Manah Diunggah di IG Gibran, Sajikan Sego Gudang

Ada Soto Legendaris Kesukaan Jokowi, Ini 10 Menu Sarapan Enak di Solo

3. Kitab operasi plastik pertama ada di India.

brightside.me
brightside.me

The Sushruta Samhita adalah kitab obat dengan teks bahasa Sansekerta kuno yang dianggap teks pertama mengenai studi kedokteran dan bedah.

Ditulis oleh Sushruta, kitab ini telah ada sekitar abad keenam SM.

Dari kitab inilah operasi plastik modern diduga berasal.

Kitab ini menggambarkan rekonstruksi bibir (labioplasty) dan hidung (operasi hidung), menggunakan lipatan kulit di pipi.

4. Kantor pos unik.

Di India, kamu bisa temukan kantor pos yang sangat unik.

Seperti  kantor pos terapung yang dibangun di rumah perahu berukir atau kantor pos tertinggi di dunia yang ada di ketinggian 15.500 kaki di atas permukaan laut di Himachal Pradesh.

3 dari 4 halaman

Pada 1970-an, beberapa kota di Rajasthan bahkan memiliki kantor pos unta.

5. Konsumen emas terbesar.

India adalah salah satu konsumen emas terbesar di dunia.

Permintaan emas di India rata-rata 838 ton per tahun selama 10 tahun terakhir.

Pada tahun 2018, 760,4 ton emas terjual, sebagian besar digunakan untuk membuat perhiasan untuk pernikahan dan festival.

Harga Tiket Masuk Hutan Pinus di Sekitar Jogja untuk Liburan Akhir Pekan

4 Fakta Unik Rumah Makan Padang, Konon Porsinya Lebih Banyak jika Beli Dibawa Pulang

6. 16 perhiasan wanita yang sudah menikah.

brightside.me
brightside.me

Hanya setelah menikah wanita boleh menggunakan 16 perhiasan mereka, yang disebut Sola Shringar .

Termasuk di antaranya adalah Bindi, titik berwarna ditempatkan di tengah dahi dan Nath, atau tindik hidung.

7. Industri film terbesar di dunia

Bollywood , adalah industri film berbahasa India yang berbasis di Mumbai.

4 dari 4 halaman

Pada tahun 2018 saja, Bollywood bisa memproduksi 1.813 film.

Film yang diproduksi pada tahun 2012 bahkan jumlahnya jauh melampaui yang diproduksi oleh Hollywood.

Istilah "Bollywood" berasal dari penggabungan 2 nama terkenal yaitu Bombay dan Hollywood.

8. Pria berpegangan tangan di depan umum

Di India, melihat pria berpegangan tangan di jalanan adalah hal yang biasa.

Di beberapa negara ini mungkin dilihat sebagai tanda orientasi seksual tertentu, tetapi di India itu hanya menunjukkan kasih sayang antara 2 teman sejati.

Sementara itu, justru sangat jarang melihat tanda-tanda kasih sayang antara seorang pria dan seorang wanita.

Itinerary Chennai 3 Hari 2 Malam, Liburan ke India Tak Melulu ke Delhi

Tiket Pesawat Murah ke India PP dari Jakarta, Paling Murah Rp 4,6 Juta

9. Cincin kawin di kaki

Pinterest
Pinterest

Di Tamil Nadu, cincin kawin diletakkan di jari kaki.

2 cincin perak, ditempatkan oleh pengantin pria di kaki kekasihnya.

Menurut tradisi, memasang cincin di jari kaki bisa membawa kehamilan yang sehat.

Cincin emas harus dihindari dalam hal ini, karena emas untuk umat Hindu adalah simbol dari dewi pemberi berkah, Dewi Lakshmi.

Meletakkannya di kaki, yang dianggap sebagai bagian tubuh yang paling rendah hati, bisa dianggap keterlaluan.

Itinerary India 3 Hari 2 Malam, Menjelajahi Delhi, Agra dan Jaipur

India Akan Cabut Larangan Kunjungan Wisata ke Kashmir

TribunTravel.com/rizkytyas

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Fakta unik IndiaTribunTravel.comKumbh Mela
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved