Breaking News:

Hadirkan Seniman Lokal dan Mancanegara, Ini Jadwal SIPA 2019

Inilah jadwal SIPA 2019 yang digelar di kota Solo, Jawa Tengah. Sebelum mengunjunginya, traveler harus tahu jadwal SIPA 2019.

Instagram/sipafestival
Ilustrasi jadwal SIPA 2019 

TRIBUNTRAVEL.COM - Inilah jadwal SIPA 2019 yang digelar di kota Solo, Jawa Tengah.

Sebelum mengunjunginya, traveler harus tahu jadwal SIPA 2019.

Jadwal SIPA 2019 harus diketahui traveler agar mengetahui penampilan mana yang ingin kamu saksikan.

Jadwal SIPA 2019 ini termasuk penampilan dari seniman lokal maupun mancanegara.

Tonton juga:

Setiap Tahun SIPA Selalu Digelar di Benteng Vastenburg, Kenapa?

Daftar Pengisi SIPA 2019, Dimeriahkan Seniman Lokal dan Mancanegara

Solo International Performing Arts (SIPA) merupakan gelaran seni berskala internasional yang digelar setiap tahunnya.

Tahun ini SIPA akan digelar pada 5-7 September 2019 di Benteng Vastenburg, Surakarta.

SIPA 2019 kali ini mengangkat tema 'Arts as Social Action' dengan beragam seniman dari dalam dan luar negeri.

Dilansir TribunTravel dari akun Instagram @sipafestival, Selasa (3/9/2019), seniman dari Indonesia yang akan tampil antara lain De Tradisi (dari Medan), Fierart Dance Group (Bandung), Labor Seni Terasuru (Aceh), Malay Dans Studio (Riau), Mila Art Dance (Yogyakarta), Folakatu Art Tidore (Tidore), Kemlaka Sound of Archipelago (Solo), Duta Seni KS (Banten), Abib Igal Dance Project (Yogyakarta), dan Aceh Performance Art (Aceh).

Sedangkan musisi dari Asia yang akan tampil di SIPA 2019 antara lain; Hi Mask (Korea Selatan), Senju Kabuki Dance (Jepang), Korea National University of Arts (Korea Selatan), Yamato Dance Unit (Jepang), dan The Arts and the Aesthetics (India).

2 dari 4 halaman

SIPA 2019 rencananya akan digelar selama tiga hari dan dimulai pukul 19.00 hingga 23.00 WIB.

Tentunya bagi traveler yang penasaran dengan pertunjukan seni berskala internasional yang diadakan setiap tahun ini bisa menyimak jadwal lengkap SIPA 2019 berikut.

Berikut jadwal lengkap SIPA 2019:

- Kamis, 5 September 2019

1. Pembukaan oleh Elizabeth Sudira dan Semarak Candra Kirana (Solo-Indonesia)

2. Chun Seul Dance Company (Korea Selatan)

3. Malay Dans Studio (Kampar, Riau-Indonesia)

 Panduan Lengkap Liburan ke Melbourne, Siapkan Tiket Pesawat hingga Tempat Wisata Gratis

 Per 1 September, Tiket Kereta Api Lokal Hanya Bisa Dibeli Lewat Aplikasi KAI Access

4. Century Contemporary Dance Company (Taiwan)

5. Abib Igal Dance Project (Palangkaraya, Kalimantan Tengah-Indonesia)

6. Chinese Youth Goodwill Association (Taiwan)

3 dari 4 halaman

7. Kunokini & SvaraLiane (Jakarta-Indonesia)

- Jumat, 6 September 2019

1. Century Contemporary Dance Company (Taiwan)

2. Padepokan Seni, Budaya Duta Seni, Krakatau Stell (Cilegon, Banten-Indonesia)

3. HIMASK (Korea Selatan)

4. Labor Seni Terasuluh (Aceh-Indonesia)

5. Yamato Dance Unit (Jepang)

6. Billy Aldi (Solo-Indonesia)

7. AUE Dance Co (New Zeland)

8. FierArt Dance, Group ISBI Bandung (Bandung-Indonesia)

4 dari 4 halaman

9. Kemlaka Sound of Archipelago (Solo-Indonesia)

- Sabtu, 7 September 2019

1. De Tradisi (Medan-Indonesia)

2. Senju Kabuki Dance Company (Jepang)

3. Folakatu Art Tidore (Tidore, Maluku Utara-Indonesia)

4. Pooja Mani of the Arts and the Aesthetics Foundation and Pooja Bhatnagar of Bali (India)

5. Bunga Band (Jakarta-Indonesia)

6. Mila Art Dance (Yogyakarta-Indonesia)

7. Chinese Youth Goodwill Association (Taiwan)

8. Aceh Performance Art (Aceh-Indonesia)

9. Penutup: Rion Five (Korea Selatan)

Berikut lima alasan traveler harus menonton SIPA:

1. Banyak delegasi datang dari pemain internasional dan domestik. 

Mereka membawa seni kontemporer dalam pertunjukan tari dan musik. 

Traveler dapat bertemu negara atau pemain favorit di panggung SIPA. 

2. Tempat berlangsung di benteng Vastenburg, tempat bersejarah di kota Solo. 

3. SIPA terkenal dengan pesta kembang api yang fantastis di pembukaan dan penutupan. 

Itu sebabnya ada ribuan penonton yang datang ke SIPA setiap hari. 

4. Perubahan tema setiap tahun, yang membuat SIPA selalu memiliki sesuatu yang baru.

5. Ada banyak pasar yang menjual makanan dan minuman populer di Solo.

 Bukan Anjing atau Kucing, Penumpang Maskapai Ini Dikejutkan Kuda yang Ikut Naik Pesawat

 Mulai 1 September, Lion Air Group Terapkan Tarif Bagasi Baru

 6 Olahan Tape Khas Bondowoso, Ada Tape Manis hingga Tapai Ngambeng

(TribunTravel.com/ Ratna Widyawati)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Jadwal SIPA 2019Daftar pengisi SIPA 2019Pertunjukkan SIPALiburan Akhir Pekan di SoloLiburan ke SoloWisata Solo
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved