TRIBUNTRAVEL.COM - Pasangan kekasih Jessica Iskandar (Jedar) dan Richard Kyle liburan bersama ke Afrika Selatan, beberapa waktu ini.
Hubungan asmara Jessica Iskandar dan Richard Kyle semakin lengket dan mesra saja.
Setelah bersama El Barack menikmati staycation di sebuah hotel di Jakarta, kini keduanya kembali liburan bersama.
Hal ini diketahui dari sederet foto yang diunggah Jedar dan Richard Kyle di akun Instagram masing-masing.
Bukan ke Eropa atau kawasan Asia lainnya yang jadi tujuan liburan Jedar dan Richard Kyle kali ini.
Mereka justru memilih Afrika Selatan sebagai destinasi liburan seru sekaligus romantis.
Di Negara Pelangi itu, keduanya yang pergi tanpa ditemani anak Jedar, El Barack, menyambangi berbagai destinasi wisata alam dan museum bersejarah.
Sebut saja Museum Nelson Mandela, Taman Nasional Pilanesberg, Songimvelo Game Reserve, Taman Nasional Gunung Meja, hingga Pantai Boulders.
Yuk intip keseruan liburan unik ala Jedar dan Richard Kyle, siap-siap baper, ya.
1. Selama di Afrika Selatan, keduanya menginap di Humala River Lodge.
Humala River Lodge berada di dalam Cagar Alam Songimvelo, Provinsi Mpumalanga yang bebas malaria dan berbatasan dengan Swaziland.
2. Mereka pun mengunjungi Museum Nelson Mandela yang merupakan rumah pertama mantan Presiden Afrika Selatan.
Seperti diketahui, Nelson Mandela sangat mencintai dan mengoleksi busana batik khas Indonesia.
3. Bercengkerama dengan anak-anak di Taman Nasional Pilanesberg.
Kata Jedar, ini adalah satu cara untuk melampiaskan rindunya pada sang buah hati, El Barack.
4. Masih di Taman Nasional Pilanesberg, Jedar dan Richard Kyle melakukan challenge dari Lagu Sarwendah berjudul Malaikat Penjaga Hati.
Aduh duh, bisa bikin baper berjemaah, nih.
5. Terlihat Richard Kyle menggendong Jedar di tengah kawasan padang savana dengan latar belakang matahari terbenam.
"Dia telah mencuri hatiku jadi aku sedang mempersiapkan pembalasan," tulis Jedar dalam captiom-nya.
6. Tak lupa, keduanya menyambangi kawasan Taman Nasional Gunung Meja alias Table Mountain.
Jedar dan Richard Kyle duduk bersanding di atas bebatuan, serta tangan Richard Kyle merangkul Jedar dari belakang.
Sementara di foto lain, Jedar tak sungkan mencium pipi sang kekasih.
Aw, romantis sekali.
7. Di Afrika Selatan, mereka menjajal serunya skydiving untuk kali pertama.
Richard Kyle sempat menunjukkan ekspresi tak biasa yang membuat Jedar bertanya.
"Kamu takut ya??"
Dan Richard Kyle menjawab, "Aku nggak takut aku dingin."
8. Sempat malu-malu saat mengakui hubungan spesialnya, pasangan yang berpacaran selama tiga bulan itu berani mengumbar foto mesra mereka.
Termasuk saat berada di Pantai Boulders yang merupakan satu tempat untuk penguin Afrika alias jackass penguin.