Breaking News:

Piala Dunia 2018

10 Negara dengan Pembeli Tiket Piala Dunia Terbanyak, Penonton Paling Banyak dari Rusia?

Piala Dunia 2018 sedang berlangsung sejak 14 Juni hingga 15 Juli 2018. Momen ini tentu dinantikan oleh banyak penggemar sepakbola.

Editor: Sinta Agustina
premiumtimesng.com
Piala Dunia. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Piala Dunia 2018 sedang berlangsung sejak 14 Juni hingga 15 Juli 2018.

Momen ini tentu dinantikan oleh banyak penggemar sepakbola, baik pria maupun perempuan.

Mungkin Moms penasaran, kira-kira berapa harga tiket Piala Dunia 2018 di Rusia.

Dalam situs FIFA, telah dirilis harga tiket berdasarkan kategori.

Harga tiket Piala Dunia dibagi dalam 4 kategori, dan harga tiap fase pertandingan berbeda.

Harga termurah yang adalah pada fase penyisihan grup, yang dijual mulai 105-210 dollar Amerika atau setara Rp 2,8 juta.

Sementara harga termahal adalah pada final Piala Dunia, yang dibandrol mulai 455 dollar Amerika atau setara Rp 6,1 Juta hingga 1.100 dollar Amerika atau setara Rp 14,5 juta.

Dari keempat kategori, bagi warga Rusia disediakan tiket khusus yang lebih murah, yakni 20 dollar Amerika untuk duel babak pertama.

Harga ini lebih mahal sedikit dari Piala Dunia 2014, tapi setara dengan tiket penduduk lokal Piala Dunia 2010.

Penduduk Rusia yang dimaksud adalah setiap individu yang tinggal secara legal atau permanen di Rusia, termasuk warga negara Rusia dan warga negara dari negara lain (dengan warga asing tersebut termasuk, antara lain, individu yang bekerja secara legal di Rusia).

Semua harga tiket berlaku untuk orang dewasa dan anak-anak, tanpa memandang usia anak-anak.

Untuk saat ini, tiket Piala Dunia 2018 sudah terjual mencapai 2,5 Juta tiket.

Sepuluh negara sudah tercatat sebagai pembeli terbanyak, seperti yang dilansir TribunStyle.com dari FIFA.

Kira-kira, negara mana yang membeli tiket Piala Dunia terbanyak?

Negara paling banyak membeli adalah dari Rusia sendiri dengan yang mencapai 871.797 orang.

2 dari 3 halaman

Kedua dari Amerika, mencapai 88.825 orang.

Dan tempat ketiga ada Brasil.

Berikut daftar 10 negara dengan pembeli tiket terbanyak:

1. Rusia: 871.797 orang

2. Amerika Serikat: 88.825 orang

3. Brasil: 72.512 orang

4. Kolombi: 65.234 orang

5. Jerman: 62.541 orang

6. Meksiko: 60.302 orang

7. Argentina: 54.031 orang

3 dari 3 halaman

8. Peru: 43.583 orang

9. China: 40.251 orang

10. Australia: 36.359 orang

11. Inggris: 32.362 orang.

Artikel ini telah dimuat di Nakita.id dengan judul Ini Dia Daftar Harga TIket Piala Dunia, Mulai dari 2,8 Juta Rupiah!

Selanjutnya
Tags:
Piala Dunia 2018Argentina Lionel Scaloni Szymon Marciniak Enzo Fernandez Gonzalo Higuain Atletico Tucuman
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved