Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ambar Purwaningrum
TRIBUNTRAVEL.COM - Bali tak cuma dikenal akan keindahan alam dan budayanya, tapi juga kulinernya.
Berbeda dengan Jogja yang kebanyakan makanannya bercita rasa manis.
Rata-rata kuliner Bali memiliki rasa pedas.
'
Sebut saja ayam betutu, plecing kangkung, sate lilit, sambal matah, dan sebagainya.
Jika kamu sering berlibur ke Bali dan bosan dengan makanan yang itu-itu saja, dapat mencoba kuliner kekiniannya.
Tak cuma lezat, juga penampilannya yang instagramble.
Dikutip TribunTravel.com dari berbagai akun Instagram, 7 kuliner kekinian yang sedang jadi tren di Bali.
1. Banana Stick
Bagi kamu pecinta kudapan manis, wajib mencoba makanan yang satu ini.
Terbuat dari pisang yang dilapisi berbagai varian saus dan toping.
2. Black Sakura Frozen Yogurt

Variasi dari es krim yang satu ini siap bikin kamu ketagihan.
Campuran antara arang dan daun sakura.
Tak cuma mendinginkan tubuh, namun juga dapat membantu membuang racun pada tubuh.
3. Xiao long bao dynasty 8
Kuliner yang satu ini punya penampilan yang cukup Instagramable.
Bakpao mini yang berisikan berbagai isian.
Mulai dari daging babi, ayam, keju, dan masih banyak lagi.
4. Gabin susu super melt

Kudapan yang satu ini siap bikin kamu langsung meleleh.
Bagaimana tidak, sekali gigit, sausnya langsung meluber di mulut.
Ada banyak varian yang bisa kamu coba.
Mulai dari cokelat, greentea, vanilla, dan masih banyak lagi.
5. Pancake durian

Sekilas bentuknya mirip sosis.
Siapa sangka ini adalah pancake durian beragam warna.
Ada biru, hijau, merah, dan kuning.
Krim durian yang meluber di mulut ketika dimakan siap bikin ketagihan.
6. Es Langkawi

Minuman buatan Madam Tan Resto ini tak cuma membantu melepaskan dahaga, namun juga mengenyangkan perut.
Isiannya cukup beragam.
Ada daging kelapa, nangka, agar-agar dan masih banyak lagi.
7. Pizza pisang bali
Kudapan ini sedang jadi tren di Bali.
Terbuat dari nuget pisang yang dibentuk menjadi pizza.
Kemudian disiram dengan berbagai saus krim dan toping sesuai keinginan.