Breaking News:

Akan Dicat Ulang Akhir Tahun Ini, Apa Warna yang Dipilih Pemerintah Paris untuk Menara Eiffel?

Tak sedikit Parisian, sebutan untuk warga Paris, membenci Menara Eiffel saat pertama kali diresmikan pada 1889.

Penulis: Sinta Agustina
Editor: Sinta Agustina
Airbnb
Menara Eiffel, Paris, Perancis. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Tak sedikit Parisian, sebutan untuk warga Paris, membenci Menara Eiffel saat pertama kali diresmikan pada 1889.

Meskipun saat ini tak mungkin, namun hal itu akan lebih dapat dipercaya ketika percaya bahwa Menara Eiffel awalnya dicat dengan warna merah.

7 Destinasi di Paris yang Tak Kalah Romantis daripada Menara Eiffel, Ada Gembok di Pont des Arts!

(fineartamerica.com)

Melansir dari Travel+Laisure, Menara Eiffel telah mengalami 19 kali perubahan warna cat selama 129 tahun terakhir.

Pusat Dessert Terbaik di Dunia, Inilah 6 Kudapan Khas Perancis yang Wajib Dicoba

Bahkan, pada akhir 2018 mendatang, Menara Eiffel dicat untuk yang ke-20 kalinya.

Kementerian Kebudayaan Kota Paris akan memutuskan apakah warna logam akan tetap dipertahankan atau diganti dengan warna lain.

"Kami akan menemukan dan menghidupkan kembali warna-warna tua ini, seperti yang kita lakukan saat kita mengembalikan sebuah lukisan tua," kata seorang spesialis dari kementerian tersebut kepada Le Parisien.

(expedia.com)

"Mungkin akan ditambahkan nuansa yang sedikit berbeda," tambahnya.

Menurut Gustave Eiffel, insinyur sipil dan arsitek Prancis, warna merah asli membuat Menara Eiffel lebih terlindungi dari karat.

2 dari 2 halaman

Namun sejak beberapa kali konstruksi, menara itu sudah dicat warna oker (kuning tua), kuning, dan beberapa nuansa coklat.

Dikutip dari The Local, diperlukan 60 ton cat untuk menutupi Menara Eiffel dengan warna apapun yang dipilih kementerian itu nantinya.

Rencananya, proses pengecatan akan dimulai pada bulan Oktober.

Tak sebentar, pengecatan kemungkinan akan berlangsung selama tiga tahun sebagai bagian dari proyek yang lebih panjang.

(molon.de)

Lebih dari itu, Menara Eiffel rencananya akan menjalani renovasi secara besar-besaran dalam jangka waktu 15 tahun.

Tak main-main, Pemerintah Perancis telah mengalokasikan dana sebesar 300 juta Euro atau sekitar Rp 5 triliun.

Renovasi tersebut termasuk pemasangan kaca anti peluru di sekitar Menara Eiffel.

Nah menurutmu warna apa yang cocok dipilih untuk pengecatan Menara Eiffel? (TribunTravel.com/Sinta Agustina)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Menara EiffelParisGustave Eiffel Paris Baguette Christophe Galtier Stade Charlety Paris FC Iqlima Kim Paris Saint-Germain
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved