Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ambar Purwaningrum
TRIBUNTRAVEL.COM - Nanas sering dianggap sebagai buah yang menyebabkan keguguran bagi ibu hamil.
Kenyataanya, buah berwarna kuning ini justru memberikan banyak manfaat bagi kesehatan.
Tak percaya?
Kebanyakan orang menjadikannya sebagai bahan untuk membuat infused water.
Buah nanas segar yang dipotong kemudian dicampur lemon, mentimun, daun mint dan air dingin.
Tak cuma menyegarkan tapi juga memberikan manfaat apalagi jika dikonsumsi pada pagi hari.
Dilansir TribunTravel.com dari laman articlesofhealthcare.com, berikut 7 manfaat air nanas bagi kesehatan.
1. Anti-inflamasi
Sifat anti-inflamasi yang dimiliki oleh enzim bromelain sangat baik untuk membantu proses pembuangan racun atau detoksifikasi dalam tubuh.
Selain itu juga dapat menghindari berbagai penyakit yang dipicu oleh kerusakan sel yang disebabkan oleh peradangan.
2. Membunuh parasit
Studi ini mengatakan jika enzim juga dapat membunuh parasit yang hidup di hati dan usus manusia.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal tentu saja kamu harus mengkonsumsinya secara teratur.
3. Meningkatkan fungsi tiroid
Kandungan yodium dalam nanas, serta enzim bromelain dapat meningkatkan fungsi tiroid sehingga terhindar dari penyakit yang berhubungan dengan auto imun.
4. Meningkatkan elektrolit
Kandungan mineral dan kalium dalam nanas juga baik untuk meningkatkan jumlah elektrolit tubuh.
5. Detoksifikasi
Konsumsi air nanas dapat membersihkan kotoran dan racun yang mengendap dalam tubuh, karena berbagai zat yang baik di dalamnya.
6. Pencernaan yang sehat
Minuman segar ini juga meningkatkan kinerja pencernaan, terutama untuk mencerna protein.
7. Kesehatan mata
Ada juga vitamin A dan beta karoten yang terkandung dalam buah nanas, yang baik untuk kesehatan mata.