Breaking News:

Pengunjung Taman Ketakutan karena Sosok Ini Duduk di Bangku, Usai Dievakuasi, Petugas Malah Ngakak

Polisi menerjunkan tim khusus untuk mengevakuasi harimau yang duduk di bangku taman. Tim ini bersenjata lengkap, mulai dari pistol hingga tameng.

Editor: Sri Juliati
MyNewsHub
Sosok yang menyerupai harimau yang duduk di bangku taman. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Siapa yang tak takut melihat harimau?

Hewan itu buas dan pemakan daging.

Manusia bisa tewas jika harimau mengamuk.

Hal semacam ini juga dirasakan oleh pengunjung Kebun Binatang Huaguoshan Park, Provinisi Zheijang, Cina.

Pada Kamis (9/2/2017) sore, mereka dikejutkan dengan sosok yang menyerupai harimau.

Polisi pun dipanggil untuk melakukan evakuasi itu.

Evakuasi berjalan sangat heroik.

Melansir dari MyNewsHub, polisi menerjunkan tim khusus untuk mengevakuasi harimau yang duduk di bangku taman.

Tim ini bersenjata lengkap, mulai dari pistol hingga tameng.

Warga sekitar juga melihat detik-detik evakuasi harimau itu yang menegangkan itu.

2 dari 2 halaman

Nah, begitu tim sudah dekat ada fakta mengejutkan.

Harimau itu tetap tenang melihat kedatangan tim.

Saat tim polisi ini berjalan semakin dekat, sosok itu juga tetap tenang.

Karena penasaran, tim pun mengangkat leher harimau dan hasilnya.... tim pun tertawa terbahak-bahak.

Ternyata, yang warga takutkan selama ini adalah boneka harimau.

Tidak jelas siapa pemilik dari boneka ini?

Yang pasti, boneka itu akhirnya dievakuasi oleh polisi setempat.

Yang mengevakuasi kali ini bukan polisi khusus, tetapi polisi yang biasa bertugas di tempat tersebut.

Selanjutnya
Sumber:
Tags:
ChinaHuaguoshan ParkZheijang
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved