Laporan Wartawan TribunTravel.com, Novita Shinta
TRIBUNTRAVEL.COM - Banyak tanaman yang mempunyai bentuk fisik indah dan bisa menyihir siapa saja yang melihatnya.
Namun, tidak semua tanaman indah baik untuk dikosumsi dan disentuh, bahkan sebagian lebih baik untuk dihindari.
Satu di antaranya adalah tanaman bunga yang bernama Nerium oleander.
Bunga ini kerap disebut sebagai bunga jepun ataupun bungan mentega, dan berasal dari Afrika bagian utara, bagian timur Mediterania, dan juga Asia Tenggara.
Tanaman ini tumbuh dengan baik pada daerah kering beriklim hangat dan dapat dibudidayakan di berbagai daerah.

Bentuk fisiknya yang indah dengan warna yang memikat, mampu menghipnotis siapa saja dan kerap menjadikannya sebagai tanaman hias.
Namun siapa sangka, Oleander menjadi salah satu spesies yang paling beracun di bumi.
Dilansir TribunTravel dari laman wonderslist, mengkosumsi bunga ini akan berakibat fatal dan bisa mengancam jiwa.
Racun yang terkandung dalam bunga ini bisa langsung menyerang pencernaan.
Bahkan jika sudah dilakukan pengobatan, tetap saja akan menimbulkan kerusakan yang permanen.
Dikatakan bahwa Aleksander Agung, raja Kekaisaran Makedonia, pernah kehilangan beberapa anak buahnya ketika sengaja mengkosumsi daging pada ranting Oleander.