Breaking News:

Kecelakaan Rembang - Toyota Avanza Menghantam Truk Pasir, Ponpes Darul Ulum Jombang Berduka

Hari ini kabar duka menyelimuti Pondok Pesantren Darul Ulum Jombang. KH Aqub Zainal Fajri mengalami kecelakaan di Rembang Jawa Tengah, Minggu (11/9/2

Whatsaap
KH Aqub Zainal Fajri mengalami kecelakaan di Rembang Jawa Tengah, Minggu (11/9/2016). 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Apriani Alva

TRIBUNTRAVEL.COM - Setelah Truk tangki bahan bakar minyak dan mobil Toyota Avanza mengalami kecelakaan, dua hari lalu (8/9/2016)

Hari ini kabar duka menyelimuti Pondok Pesantren Darul Ulum Jombang.

KH Aqub Zainal Fajri mengalami kecelakaan di Rembang Jawa Tengah, Minggu (11/9/2016).

Putra KH Sonhaji Romly, keluarga Pondok Pesanten Darul Ulum Jombang Jawa Timur ini mengemudikan mobil Avanza dan mengalami kecelakaan di jalur Pantura Semarang-Surabaya.

Aqub Zainal Fajri meninggal dunia sesaat setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di Rembang.

Informasi yang didapat menyebutkan, selain Aqub Zainal Fajri ada korban meninggal lainnya yaitu Rahma, seorang guru BK SMAN 2 Jombang.

Selain 2 korban meninggal, 4 orang dikabarkan mengalami cedera serius pada kecelakaan tersebut

Zahrul Azhar sepupu korban menerangkan, kecelakaan terjadi pada pukul 04.00 WIB di Desa Dresi Kulon Kecamatan Kaliori Kabupaten Rembang, seperti dilansir dari JombangTimes.com.

“Diduga karena sopir mengantuk. Sekarang masih ditangai kepolisian Resort Rembang,” kata pria yang biasa dipanggil Gus Hans.


Whatsapp
2 dari 2 halaman

Gus Hans mengatakan, rombongan terdiri dari 7 orang.

Rombonngan tersebut sedang melakukan perjalanan dari Brebes untuk kembali pulang ke Jombang.

Tepat di sebelah timur pertigaan Desa Dresi, mobil yang dikemudikan oleh Aqub itu berhantaman dengan sebuah truk bermuatan pasir.

Saat, ini pihak keluarga besar Ponpes Darul Ulum Jombang sedang bersiap menyambut menyambut kedatangan jenazah.

Banyak tamu yang bertakziah dan keluarga setempat juga sedang melakukan persiapan pemakaman.

Saat ini jenazah dipastikan akan segera dibawa ke Jombang setelah segala urusan di Rembang selasai.

Selanjutnya
Tags:
JombangRembangJawa TengahToyota AvanzaPondok Pesantren Darul Ulum Jombang
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved