Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ayesha Ayu Agustien
TRIBUNTRAVEL.COM - Setiap mendengar kata Batman, yang muncul di benakmu tentu seorang superhero.
Padahal Batman itu nggak cuma tokoh di film lho, guys.
Di Turki, ada sebuah kota bernama Batman.
Dulunya Batman adalah sebuah desa yang dikenal dengan nama Iluh.
Namun, ada perubahan nama menjadi Batman.
Nah, setelah ada penemuan ladang minyak, tempat ini menjadi makin banyak didatangi orang.

huffingtonpost.com
Batman, Turki
Populasinya terus meningkat.
Apalagi di area Batman ditemukan ladang minyak terbesar di Turki.
Hingga kemudian pemerintah memutuskan untuk menjadikan Batman sebagai sebuah provinsi.
Batman juga menjadi ibu kota provinsi baru tersebut.
Nggak cuma namanya yang menarik, Batman juga cocok jadi destinasi wisata lho, guys.
Di tempat ini kamu bisa menikmati pemandangan yang indah.
Bebagai makanan ala Turki yang nendang juga tersedia di sini.
Kamu yang suka wisata kuliner mungkin nggak mau pulang.
Selain itu, Batman juga dikenal sebagai daerah penghasil sepatu yang kece abis.
Duh, cocok banget buat cewek-cewek yang suka koleksi sepatu.
Oya, Batman juga punya bandara lokal lho.
Bandara ini sekaligus menjadi markas militer.
Oya jangan mengira nama Batman diambil karena mau ikut-ikutan film ya.
Dilansir Amusing Planet, Gubernur Batman sempat mengumumkan kepada media bahwa ia akan menuntut Warner Bross beberapa tahun silam.
Alasannya karena produser film The Dark Knight tidak meminta izin saat menggunakan nama Batman sebagai tokoh film.
Setelah diamati lebih lanjut, ternyata nama Batman sebagai tokoh di komik sudah ada sejak lama.
Penggunaan nama karakter ini sudah dikenal sejak tahun 1939.
Tahun itu provinsi ini belum menggunakan nama Batman.
