Breaking News:

Anthosia Cafe - Tempat Ngopi Ini Khusus Buat Orang Patah Hati

Wow, ada kafe khusus orang yang lagi patah hati. Pengunjung bisa curhat dan bebas berekspresi di kedai kopi ini.

blinkingeyetravels.blogspot.com
Anthosia Cafe 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ayesha Ayu Agustien

TRIBUNTRAVEL.COM - Cafe adalah tempat yang nggak bisa dipisahkan dari kehidupan para milenial.

Berbagai macam konsep kedai ditawarkan demi memanjakan kamu, guys.

Satu lagi nih tempat nongkrong yang siap buat jadi tempat nangis saat lagi galau atau patah hati.

Namanya Anthosia Cafe.


sunchildblog.com
Pizza di Anthosia Cafe

Tempat ini di-design dengan pencahayaan yang lembut dan ada banyak mural di setiap sudutnya.

Gambar superhero menghiasi dinding cafe ini.

Pemilik kafe sengaja membuka tempat khusus untuk siapa saja yang butuh tempat untuk curhat lho, guys.

Kamu bisa bebas meluapkan emosi dan apapun yang ada di pikiran kamu saat datang ke sini.

Pemilik juga sengaja menyiapakan post-it notes buat pengunjung.

2 dari 2 halaman

Kamu bisa mencurahkan semua isi hati dengan menulis semua di kertas yang sudah tersedia itu.

Ada beberapa pengunjung yang saling memberi semangat melalui tulisan lho, guys.

Wah, seru banget kan ya?


sunchildblog.com
Anthosia Cafe

Ini cocok banget terutama buat kamu yang nggak suka curhat langsung sama teman.

Biar nggak nyesek, datang aja ke cafe orang patah hati ini.

Makanan dan minuman di cafe yang sudah ada sejak 2014 ini juga yummy lho.

Nggak cuma ada kopi aja, teh, pasta, pizza, dan snack lainnya juga bisa kamu pesan untuk menemani masa galaumu.

Penasaran lokasinya dimana?

Alamatnya di Ponganoban Drive, Naga City, Filipina.

Kafe ini buka setiap hari.

Selanjutnya
Sumber: Tribun Seleb
Tags:
Anthosia CafeNaga CityFilipina Christine Lee
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved