Breaking News:

Rencana Wisata

Itinerary Liburan Singkat ke Dieng Seharian Bareng Pasangan Bujet Rp 410 Ribuan untuk Berdua

Itinerary seharian wisata di Dieng dengan keberangkatan dari Semarang bujet mulai Rp 962 ribuan untuk 2 orang sudah termasuk tiket wisata.

KOMPAS.com/FIKRI HIDAYAT
WISATA DIENG - Telaga Warna dilihat dari Batu Ratapan Angin di Dataran Tinggi Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah, Minggu (2/11/2014). Traveler yang ingin liburan ke Dieng bareng pasangan, cek itinerary sehari penuh dengan bujet mulai Rp 410 ribuan berikut. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Berencana menikmati liburan singkat bersama pasangan di Dataran Tinggi Dieng?

Coba ikuti rekomendasi itinerary wisata Dieng satu hari penuh yang telah disusun oleh TribunTravel berikut.

Candi Arjuna di Dieng.
Candi Arjuna di Dieng. (Tribun Jateng/Khoirul Muzaki)

Rencana perjalanan ini disusun agar kamu dan pasangan bisa menikmati keindahan Dieng dalam waktu singkat.

Itinerary dirancang khusus untuk kamu yang berangkat dari Kota Semarang menggunakan mobil pribadi.

Pesan tiket Jeep Dieng Sunrise Sikunir, klik di sini.

Total bujet yang perlu kamu siapkan mulai dari Rp 410 ribuan untuk dua orang.

Estimasi biaya tersebut sudah mencakup berbagai kebutuhan utama selama perjalanan mulai dari bensin hingga tiket masuk ke beragam destinasi wisata favorit di Dieng.

Pesan Wisata Jeep Dieng (Sewa Jeep Wisata Dieng), klik di sini.

Ingin tahu detail selengkapnya?

Yuk simak panduan lengkapnya di bawah ini!

2 dari 4 halaman

Itinerary Wisata Sehari di Dieng dari Semarang

05.00 - 09.30: Perjalanan ke Dieng

  • Rute: Semarang - Ungaran - Bawen - Ambarawa - Temanggung - Wonosobo - Dieng
  • Jarak: ± 130-145 km
  • Durasi: ± 4 jam
  • Tips: Sebelum berangkat, cek kendaraan dan bawa jaket hangat karena suhu di Dieng bisa turun drastis.

Pesan tiket Tur Batu Ratapan Angin, Kawah Sikidang, Candi Arjuna, klik di sini.

Telaga Cebong tak lagi asing bagi wisatawan yang hobi mengunjungi kawasan Dieng.
Telaga Cebong tak lagi asing bagi wisatawan yang hobi mengunjungi kawasan Dieng. (TRIBUN JATENG/KHOIRUL MUZAKKI)

Pesan tiket Trip Dieng 3D 2N by Indotripntravel, klik di sini.

09.30 - 11.00: Bukit Sikunir & Telaga Cebong Viewpoint

  • Jalan-jalan ringan sambil menikmati pemandangan kabut dan pegunungan.
  • Tiket: ± Rp 15.000/orang
  • Aktivitas: Foto, jalan santai di area puncak bukit.

11.30 - 12.30: Candi Arjuna

  • Kompleks candi Hindu tertua peninggalan Wangsa Sanjaya.
  • Tiket: ± Rp 15.000/orang
  • Aktivitas: Menelusuri situs bersejarah, belajar arsitektur Hindu klasik.

Pesan hotel di Wonosobo, klik di sini.

Wisatawan mengunjungi Kawah Sikidang di Kawasan Wisata Dieng di Kabupaten Banjarnegara.
Wisatawan mengunjungi Kawah Sikidang di Kawasan Wisata Dieng di Kabupaten Banjarnegara. (Tribun Jateng/A Prianggoro)

12.45 - 14.00: Kawah Sikidang

  • Gunung berapi kecil dengan semburan fumerol belerang dan kolam lumpur.
  • Tiket: ± Rp 15.000/orang
  • Aktivitas: Jalan keliling kawah, menikmati pemandangan alam khas vulkanik.

14.15 - 15.30: Telaga Warna & Telaga Pengilon

  • Danau vulkanik berwarna-warni akibat kandungan belerang.
  • Tiket: ± Rp 22.500/orang
  • Aktivitas: Berjalan mengelilingi telaga, naik rakit (opsional +Rp 10.000/head).

15.45 - 16.30: Batu Pandang Ratapan Angin

  • Spot terbaik untuk melihat Telaga Warna dari ketinggian sambil menikmati udara malam harinya.
  • Tiket: ± Rp 15.000/orang
  • Aktivitas: Berfoto, santai sambil menikmati sunset (jika waktu sesuai).
WISATA DIENG - Seorang pengunjung berfoto di obyek wisata Batu Pandang Ratapan Angin, Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah.
WISATA DIENG - Seorang pengunjung berfoto di obyek wisata Batu Pandang Ratapan Angin, Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah. (KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA)
3 dari 4 halaman

16.45 - 17.30: Noname Coffee and Space

  • Cicipi teh atau kopi khas daerah Dieng di perkebunan teh Tambi.
  • Biaya: ± Rp 30.000/orang

17.30 - 21.30: Perjalanan Pulang ke Semarang

  • Melewati rute yang sama dengan keberangkatan

Estimasi Biaya untuk Rombongan 4 Orang

Tiket masuk objek wisata Rp 220.000
Parkir dan retribusi Rp 50.000
Bensin PP Rp 20.000
Biaya makan Rp 120.000
Total Rp 410.000


Disclaimer: 
Biaya dan tarif di atas bisa berubah sewaktu-waktu.

Baca juga: Itinerary Solo 2 Hari 1 Malam dengan Lansia, Bujet Berdua Rp 900 Ribu

Rerkomendasi Tempat Sewa Motor di Semarang

Bila mencari alternatif transportasi selain mobil, kamu juga bisa menyewa motor dari Semarang.

Ada cukup banyak tempat sewa motor di Semarang yang bisa menjadi pilihan, sebagai berikut:

1. Sadiyah Motorent

Sadiyah Motorent turut menawarkan persewaan motor dengan harga terjangkau.

Tarif sewa per harinya mulai Rp 75.000 dengan unit motor yang dipastikan dalam kondisi terbaik dan siap pakai.

4 dari 4 halaman

Ada cukup banyak tipe motor yang bisa disewa, jadi bisa disesuaikan dengan selera kalian.

Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silahkan hubungi 081331537527.

2. Jasa Udonse

Jasa Udonse menawarkan sewa motor dengan pelayanan terbaik.

Tempat ini bahkan memiliki banyak layanan, mulai dari sewa motor per jam, harian, mingguan hingga bulanan.

Untuk tarif sewa per hari, dibanderol mulai Rp 60.000 saja.

Setiap unit motor sudah dilengkapi dengan 2 helm dan 2 jas hujan.

Jasa Udonse berlokasi di Jalan Banjarsari Selatan Nomor 3, Pedalangan, Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silahkan hubungi 089530057273.

3. Kris Rental

Kris Rental punya sederet unit motor yang bisa disewa dengan tarif Rp 70.000 - Rp 80.000 per hari.

Selain fasilitas motor yang didapatkan, Kris Rental juga menyediakan layanan antar jemput.

Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silahkan hubungi 081239229868.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Bukit Manik: Wisata Terbaru di Pamijahan Bogor, Jawa Barat

(TribunTravel.com/mym)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
itineraryDiengTravelGuide Sumur Jalatunda Museum Kailasa Telaga Merdada
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved