Breaking News:

Mata Lokal Travel

5 Tempat Wisata di Natuna untuk Liburan Akhir Pekan, Intip Keindahan Pantai Batu Kasah

Rekomendasi 5 tempat wisata di Natuna, Kepulauan Riau yang menarik untuk dikunjungi ada Pantai Batu Kasah hingga Pulau Setanau.

TribunBatam.id/Birri Fikrudin
DESTINASI WISATA NATUNA - Geosite Pantai Batu Kasah di Desa Cemaga Tengah, Kecamatan Bunguran Selatan, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri, Jumat (14/11/2025). Batuan unik yang diperkirakan berusia ratusan juta tahun ini jadi salah satu destinasi wisata hits di Natuna, Provinsi Kepri. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Kabupaten Natuna di Provinsi Kepulauan Riau menyuguhkan panorama memukau.

Dengan potensi alam menawan, Natuna menghadirkan beragam destinasi wisata yang layak dijelajahi.

WISATA NATUNA - Destinasi wisata di Natuna, Pantai Batu Kasah yang menyuguhkan keindahan alami yang berpadu dengan hamparan bebatuan granit berumur ratusan juta tahun. Rabu (9/4/2025).
WISATA NATUNA - Destinasi wisata di Natuna, Pantai Batu Kasah yang menyuguhkan keindahan alami yang berpadu dengan hamparan bebatuan granit berumur ratusan juta tahun. Rabu (9/4/2025). (TribunBatam.id/Birri Fikrudin)

Terutama ketika musim liburan tiba, menjelajahi wisata Natuna bisa menjadi pilihan menarik.

Deretan tempat wisata di Natuna cocok untuk dikunjungi bersama keluarga untuk sekadar menghabiskan waktu bersantai.

Baca juga: The Apurva Kempinski Bali Raih 4 Penghargaan Kuliner dan Minuman Asia Pasifik

Pesona alam dan berbagai fasilitas yang tersedia pun siap menambah keseruan momen liburan wisatawan.

Tak hanya itu, sejumlah lokasi juga menawarkan spot foto menarik yang sangat Instagramable.

Nah, berikut 5 rekomendasi tempat wisata di Natuna yang  patut dikunjungi.

1. Pantai Batu Kasah

Pantai Batu Kasah, yang terletak di Desa Cemaga Tengah, Kecamatan Bunguran Selatan, Kabupaten Natuna, menawarkan pemandangan eksotis dan alami.

Baca juga: Itinerary Sukabumi Sehari Penuh Bujet Rp 1,2 Juta untuk 5 Orang dari Bogor

Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang lembut, deretan pohon kelapa yang menjulang tinggi, serta bebatuan granit raksasa berusia ratusan juta tahun.

2 dari 4 halaman

Sebagai salah satu kawasan geosite di Natuna, pantai ini menyajikan hamparan batu granit unik, menjadikannya latar sempurna bagi para pemburu foto Instagramable.

GEOSITE BATU KASAH NATUNA - Kondisi dalam Geosite Pantai Batu Kasah yang terletak di Desa Cemaga Tengah, Kecamatan Bunguran Selatan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri).
GEOSITE BATU KASAH NATUNA - Kondisi dalam Geosite Pantai Batu Kasah yang terletak di Desa Cemaga Tengah, Kecamatan Bunguran Selatan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri). (TribunBatam.id/Birri Fikrudin)

Selain itu, destinasi satu ini sangat cocok untuk wisata keluarga, ombaknya yang tenang menjadi  tempat pilihan untuk pemandian air laut.

Pantai ini bisa diakses dari pusat kota Ranai dengan perjalanan darat sekitar 40 menit hingga satu jam, menggunakan kendaraan roda dua atau empat.

Pantai Batu Kasah juga memiliki fasilitas yang cukup lengkap, mulai dari musala, kamar kecil, kamar bilas, parkiran, kantin, hingga pusat informasi. 

Dengan tiket masuk hanya Rp2 ribu per orang, pantai ini menawarkan berbagai fasilitas menarik yang bisa di sewa, seperti gazebo, kursi pantai berpayung, tenda camping, sepeda, hingga paddle boat atau perahu dayung.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Karang Setra Waterland per November 2025, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

2. Pantai Sujung

Pantai Sujung, yang terletak di Desa Kelanga, Kecamatan Bunguran Timur Laut, menawarkan pesona alam yang memikat serta fasilitas lengkap. 

Pantai ini mudah diakses dengan kendaraan bermotor atau mobil dari kota Ranai, dengan jarak tempuh sekitar 45 menit.

Destinasi Wisata Taman Kaki Langit Syariah Pantai Sujung, yang berada di Desa Kelanga, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna.
Destinasi Wisata Taman Kaki Langit Syariah Pantai Sujung, yang berada di Desa Kelanga, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna. (TribunBatam.id/Birri)

Sesampainya di Pantai Sujung, pengunjung akan disambut oleh hamparan pasir putih yang luas. 

Pantai ini juga memiliki berbagai permainan seperti ayunan yang menghadap ke laut, sepeda air, dan kano. 

3 dari 4 halaman

Fasilitas di sini mencakup kantin, musala, toilet bersih, serta area parkir yang luas dan aman.

Tak jarang, warga Natuna memadati lokasi ini untuk menikmati suasana pantai bersama keluarga sembari menyantap perbekalan yang dibawa dari rumah atau di kantin setempat.

Untuk masuk ke kawasan Pantai Sujung ini tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis.

Baca juga: 6 Tempat Wisata Dekat Bandara Soekarno-Hatta Tangerang Buat Liburan Singkat

3. Pantai Tanjung

Pantai Tanjung,  terletak di Desa Tanjung, Kecamatan Bunguran Timur Laut, menjadi favorit warga Natuna untuk menikmati keindahan alam dan suasana pesisir. 

Dengan air laut biru, pasir putih bersih, serta angin sepoi-sepoi, pantai ini menawarkan ketenangan bagi pengunjung.

WISATA DI NATUNA - Suasana di tempat wisata Pantai Tanjung, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna.
WISATA DI NATUNA - Suasana di tempat wisata Pantai Tanjung, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna. (TrtibunBatam.id/Birri)

Banyak keluarga memanfaatkan waktu bersama di pantai ini saat libur Lebaran.

Anak-anak dapat bermain pasir atau berenang, sementara orang tua menikmati makanan khas Natuna seperti kernas, ubi, lempar, hingga bakso ikan di warung-warung tradisional yang berjejer di sepanjang pantai.

4. Tanjung Datuk

Tanjung Datuk merupakan destinasi wisata yang memadukan pesona laut jernih dengan tebing berbatu yang indah.

4 dari 4 halaman

Terletak di perbatasan Kecamatan Bunguran Timur Laut dan Bunguran Utara, tempat ini dapat dicapai dalam waktu satu jam perjalanan dari Bandar Udara Raden Sadjad Natuna.

Setibanya di sana, pengunjung harus berjalan menyusuri jalanan berbukit sebelum mencapai pantai dan tebing tersembunyi. 

Dari atas tebing, wisatawan dapat menikmati panorama laut luas serta momen matahari terbit dan terbenam dalam satu lokasi.

Menjadikannya lokasi pilihan para pemburu spot Poto menarik dengan keindahan laut yang memesona.

Jangan lupa, jika tribuners ke destinasi wisata ini untuk membawa makanan dari rumah, karena belum tersedianya kantin di kawasan Tanjung Datuk.

Baca juga: Bandara Sultan Hasanuddin Menjadi Bandara Pertama yang Hadirkan Maskapai Flyadeal di Indonesia

5. Pulau Setanau

Pulau Setanau berada di Kecamatan Pulau Tiga, sebelah selatan Pulau Bunguran Besar.

Dari Kota Ranai, perjalanan menuju pulau ini memakan waktu 90 menit ke Pelabuhan Selat Lampa, lalu dilanjutkan dengan perjalanan 20 menit menggunakan pompong atau kapal nelayan kecil.

Pulau kecil satu ini dikelilingi bebatuan karang yang indah dan merupakan rumah bagi beragam biota laut. 

Aktivitas seperti diving dan snorkeling sangat direkomendasikan di sini. 

Bagi yang tidak bisa berenang, keindahan bawah laut Pulau Setanau dapat dinikmati dari atas pompong karena kejernihan airnya.

Selain itu, pantai berpasir putih dengan pohon kelapa di tepinya menambah daya tarik pulau ini. 

Banyak pengunjung datang ke sini saat libur Lebaran untuk berenang, bermain pasir, berkemah, atau memancing saat hari raya tiba, khususnya bagi masyarakat Pulau Tiga dan sekitarnya.

Dengan berbagai pilihan destinasi wisata ini, libur Lebaran Tribunners di Natuna bakal menjadi pengalaman yang menyenangkan dan berkesan.

(TRIBUNBATAM.id/Birri Fikrudin)(TribunTravel.com/mym)

Artikel ini telah tayang di TribunBatam.id dengan judul Lima Rekomendasi Tempat Wisata di Natuna Kepri untuk Mengisi Libur Lebaran

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
MataLokalTravelNatunaKepulauan RiauPantai Batu Kasahtempat wisataPantai Tanjung Tanjung Benoa Jembatan Barelang Funtasy Island Tepung Gomak
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved