Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Rencana Wisata

Itinerary Solo 1 Hari: Naik Motor dari Klaten, Berdua Bujet Rp 410 Ribu

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lokananta Bloc, tempat wisata di Solo yang lagi hits.

TRIBUNTRAVEL.COM - Solo di Jawa Tengah dikenal dengan nuansa budaya Jawa yang kental, kuliner legendaris, hingga tempat wisata modern yang cocok untuk foto-foto. 

Bagi pasangan yang ingin liburan singkat tanpa keluar biaya besar, itinerary Solo 1 hari dari Klaten ini bisa jadi pilihan tepat.

Baca juga: Itinerary Pacitan 1 Hari dari Solo, Bujet Rp 300 Ribu, Pantai Ngiroboyo & Sungai Maron

Baca juga: Itinerary Piknik ke Jogja 1 Hari dari Solo, Rp 185 Ribu Sudah Tiket Wisata & Oleh-oleh

Berangkat pagi naik motor, sarapan kuliner khas, mampir ke museum seni dan sejarah, makan siang di warung hits, nongkrong sore di kafe kekinian, hingga pulang sore menjelang malam. 

Semua bisa dinikmati hanya dalam sehari.

Berikut itinerary Solo 1 hari bareng pasangan naik motor dari Klaten, lengkap dengan rincian waktu dan bujet hemat.

Baca juga: Itinerary Solo Traveling Singapura 3 Hari 2 Malam, Bujet Rp 3,7 Juta Termasuk Pesawat PP & Hostel

07.30 WIB – Berangkat dari Klaten

Perjalanan dari Klaten ke Solo naik motor memakan waktu sekira 1,5 jam, tergantung kondisi lalu lintas. 

Pastikan motor sudah dicek, bensin penuh, serta bawa jas hujan jika musim penghujan.

Estimasi bensin PP Klaten – Solo: Rp 50.000

09.00 WIB – Sarapan di Soto Triwindu

Soto Triwindu, kuliner di Solo untuk menu sarapan (Instagram.com/@sototriwindu)

Baca juga: Itinerary Solo 1 Hari: Bujet Rp 360 Ribu Berdua, Serunya Wisata Batik, Museum, & Ngopi Santai

Alamat: Jalan Teuku Umar, Keprabon, Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah

Destinasi kuliner pertama adalah Soto Triwindu, satu soto legendaris di Solo yang sudah ada sejak puluhan tahun lalu. 

Ciri khasnya kuah bening gurih dengan irisan daging sapi empuk. 

Suasananya juga klasik karena berada di area lawas Solo.

Estimasi sarapan berdua: Rp 50.000

Halaman
1234