HARI KEDUA
08.00 – 09.00 WIB: Sarapan di Nasi Lemak Warisan Bachang
- Nasi lemak autentik dengan sambal pedas manis, telur, ikan bilis, dan kacang goreng khas Melayu.
- Biaya makan: Rp 60.000/orang.
09.30 – 12.30 WIB: Traditional Costume Experience di Red House, Jonker Street, & Nyonya Museum
- Sewa kostum kebaya nyonya lengkap dengan payung dan kipas untuk foto-foto 3 jam di spot heritage Melaka.
- Harga paket foto: Rp 147.476/orang.
13.00 – 14.00 WIB: Makan siang di Ayam Bakar Wong Solo Melaka
- Restoran halal populer untuk WNI di Melaka, dengan menu ayam bakar, tempe, tahu, dan sambal bawang.
- Biaya makan: Rp 60.000/orang.
14.30 – 15.30 WIB: Uji nyali di Ghost Museum Melaka
- Museum bertema horor dengan kostum interaktif dan instalasi seram dari berbagai budaya Asia.
- Tiket masuk: Rp 98.612/orang.
16.00 – 17.00 WIB: Naik Menara Taming Sari
- Nikmati pemandangan 360 derajat Kota Tua Melaka dari ketinggian 80 meter di menara observasi yang berputar.
- Tiket masuk: Rp 81.607/orang.
18.00 – 19.00 WIB: Makan malam di Asam Pedas Claypot Restoran Kota Laksamana
- Nikmati asam pedas ikan pari khas Melaka yang disajikan hangat dalam claypot.
- Biaya makan: Rp 80.000/orang.
19.30 – 21.00 WIB: Belanja dan kuliner malam di Jonker Street Night Market
- Jalan kaki di pusat keramaian Melaka: jajanan lokal, kerajinan tangan, dan souvenir unik.
- Belanja oleh-oleh: Rp 200.000/orang.
21.00 – 21.30 WIB: Kembali ke hotel dan istirahat
Baca juga: Liburan Mewah ke Komodo: Itinerary 4 Hari 3 Malam Tidur di Pinisi Luxury Mulai Rp 6,4 Juta
HARI KETIGA
08.00 – 09.00 WIB: Sarapan di 8272 Barakah Corner
- Kedai lokal sederhana yang menyajikan roti canai, nasi lemak, dan teh tarik hangat.
- Biaya makan: Rp 40.000/orang.
09.30 – 11.00 WIB: Wonderpark Melaka Indoor Family Park
- Spot foto kekinian bertema fantasy dan 3D yang cocok buat isi galeri Instagram.
- Tiket masuk: Rp 94.980/orang.
Baca tanpa iklan