TRIBUNTRAVEL.COM - Jogja selalu punya cara unik memikat hati wisatawan, mulai dari panorama alam yang memukau hingga kuliner khas yang legendaris.
Jika kamu hanya punya waktu satu hari, itinerary ini siap membantu agar perjalananmu tetap seru dan hemat.
Mengendarai motor berkeliling Jogja memberikan sensasi kebebasan untuk menjelajahi setiap sudut kota yang penuh pesona.
Baca juga: Itinerary Day Trip Kuliner Klasik Bogor: Cicipi Rasa Otentik yang Tetap Melegenda
Dengan rute yang sudah disusun, kamu bisa mengunjungi spot ikonik, mencicipi kuliner murah meriah, hingga menikmati suasana malam khas Jogja.
Menariknya, perjalanan ini juga mengajak kamu untuk mencoba salah satu kuliner paling fenomenal, yaitu kopi joss—kopi khas Jogja yang disajikan dengan arang panas membara.
Sensasi unik kopi joss menjadikannya pengalaman yang wajib dicoba sekali seumur hidup.
Selain itu, kamu akan diajak mampir ke tempat-tempat populer yang mudah dijangkau dengan motor, mulai dari kawasan Malioboro hingga Titik Nol Kilometer.
Itinerary ini cocok untuk kamu yang ingin liburan hemat, praktis, dan tetap menyenangkan.
Langsung saja yuk intip itinerary seharian ke Jogja berikut ini.
Baca juga: Itinerary Day Trip Jakarta-Ancol: Seharian Liburan Bareng Si Kecil ke Dufan hingga Pantai
- 07.00 – 08.45 WIB | Perjalanan Solo – Jogja
Start dari Solo menuju Jogja naik motor ± 2,5 jam.
Siapkan jaket dan masker karena perjalanan cukup panjang.
Estimasi BBM (PP): Rp 60.000 (motor berdua).
- 09.00 – 11.00 WIB | Agrowisata Bhumi Merapi
Spot hits di kaki Gunung Merapi dengan suasana asri dan banyak spot foto aesthetic ala Eropa.
Cocok buat kamu yang suka konten instagramable.
Tiket masuk: Rp 30.000/orang → Rp 60.000 (2 orang).
- 11.00 – 12.30 WIB | Puncak Pinus Becici
Baca tanpa iklan