TRIBUNTRAVEL.COM - Liburan ke Jogja tak selalu harus mahal—bahkan dari kota sejauh Banyuwangi, kamu tetap bisa menjelajah Kota Gudeg dengan bujet terjangkau.
Dengan modal sekitar Rp 1,5 juta, kamu sudah bisa menikmati perjalanan solo trip lengkap mulai dari tiket kereta api, penginapan nyaman, hingga wisata dan kuliner khas Jogja.
Pilihan ini cocok buat kamu yang ingin healing sendirian, cari inspirasi baru, atau sekadar kabur sejenak dari rutinitas.
Yogyakarta memang punya daya tarik yang sulit ditolak: suasana klasik, makanan murah, masyarakat ramah, dan spot wisata budaya maupun alam yang selalu bikin rindu.
Baca juga: Itinerary Day Trip Bantul Jogja: Wisata Hutan Pinus, Pantai, hingga Negeri di Atas Awan
Solo traveling ke Jogja juga sangat ramah pemula karena akses transportasi mudah dan banyak penginapan bujet yang nyaman.
Itinerary ini disusun praktis agar semua tujuan bisa kamu jangkau tanpa terburu-buru, cocok untuk 3 hari 2 malam penuh pengalaman tak terlupakan.
Dalam itinerary ini juga telah dilengkapi dengan transportasi serta link pemesanan tiket wisata untuk memudahkanmu liburan di Jogja.
Langsung saja intip yuk itinerary solo traveling ke Jogja selama 3 hari 2 malam berikut ini!
Baca juga: Liburan Anti Gagal, Itinerary Wisata Indoor Jakarta untuk Day Trip saat Musim Hujan
HARI PERTAMA
- 07.33 – 19.33 WIB | Perjalanan Banyuwangi–Jogja
Naik KA Sri Tanjung dari Stasiun Banyuwangi Kota dengan pemberhentian di Stasiun Lempuyangan.
Tiket KA: Rp 94.000
Pesan tiket kereta api di sini.
- 19.45 – 20.30 WIB | Makan Malam di Ayam Bakar Tamsis
Setibanya di Jogja, langsung makan malam supaya perut kenyang.
Rekomendasi yang wajib dicoba ada Ayam Bakar Tamsis yang populer dengan menu-menunya yang menggiurkan.
Estimasi makan: Rp 25.000
- 20.45 WIB | Check-in Hotel
Baca tanpa iklan