6. RTH Siak Lawo (Taman Tengku Agung)
Ruang Terbuka Hijau (RTH) Siak Lawo atau Taman Tengku Agung jadi tempat favorit warga untuk bersantai.
Terletak di bawah jembatan Tengku Agung Sultana Latifah, taman ini memiliki luas 27 hektare.
Dengan berbagai fasilitas seperti taman rusa, kolam, pohon rindang, dan kawasan mangrove, tempat ini cocok untuk rekreasi bersama keluarga.
Dulunya lokasi ini adalah kawasan kumuh yang kini disulap menjadi taman hijau modern.
7. Water Front City (WFC) Sungai Apit
WFC Sungai Apit berada di tepi Sungai Siak dan sangat populer di kalangan anak muda, terutama sebagai spot melihat sunset.
Lokasinya dekat dermaga pasar Sungai Apit, Kecamatan Sungai Apit.
Kapal-kapal besar seperti tongkang dan tanker kerap melintas, memberikan suasana unik yang jarang ditemui di tempat lain.
Ketika senja, pemandangan langit jingga yang memantul di air membuat suasana terasa seperti dalam lukisan.
8. Tepian Bandar Sungai Jantan (TBSJ)
TBSJ dikenal sebagai pedestrian terbaik di Indonesia dengan penataan menyerupai tepian Sungai Seine di Lyon, Prancis, atau kawasan WFC Singapura.
Jalur jalan kaki di tepi Sungai Siak ini sangat bersih dan tertata.
Banyak wisatawan menyebutnya sebagai destinasi dengan nuansa luar negeri.
Lokasi ini cocok untuk jalan santai, olahraga, atau sekadar menikmati keindahan sungai di pagi dan sore hari.
Ambar/TribunTravel