TRIBUNTRAVEL.COM - Gunung Merbabu menjadi salah satu favorit bagi para pendaki.
Jika berencana mendaki Gunung Merbabu, Jalur Wekas dapat dijadikan pilihan.
Jalur Wekas memiliki trek yang relatif landai dan bersahabat.
Di sisi lain, Jalur Wekas pun memiliki lanskap yang begitu memukau.
Untuk mendaki Gunung Merbabu via Wekas dibutuhkan waktu selama 6-7 jam perjalanan.
Adapun lokasi Basecamp Wekas berada di Desa Wekas, Kecamatan Pakis, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Baca juga: Itinerary Pendakian Gunung Prau via Kalilembu, Start dari Semarang 2H1M Budget Rp 425 Ribu
Basecamp Wekas dapat dijangkau selama 1,5-2 jam dari Jogja.
Berikut itinerary pendakian Gunung Merbabu via Wekas selama 2 hari 1 malam dengan keberangkatan dari Jogja naik motor.
Tiket pesawat Jogja-Jakarta harga promo
Itinerary Gunung Merbabu via Wekas
Hari 1: Mulai pendakian
07.00 - 09.00: Perjalanan dari Jogja menuju Basecamp Wekas
09.00 - 10.00: Tiba di Basecamp Wekas, sarapan, dan persiapan pendakian
Biaya registrasi Rp 65.000 dengan rincian sebagai berikut:
- Tiket masuk Rp 40.000
- Hiking Rp 20.000
- Berkemah Rp 5.000
Beli oleh-oleh khas Magelang getuk trio