Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Mata Lokal Travel

Harga Tiket Masuk New Wisata Wendit Malang, Banyak Wahana yang Bisa Dicoba

Penulis: Nurul Intaniar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase keseruan di area wisata New Wisata Wendit Kota Malang, Jawa Timur.

TRIBUNTRAVEL.COM - New Wisata Wendit kini menjadi salah satu destinasi wisata terbaru yang wajib dikunjungi saat berada di Malang, Jawa Timur. 

Dengan harga tiket masuk yang terjangkau, kamu sudah bisa menikmati berbagai wahana seru dan pemandangan alam yang menenangkan. 

Tempat wisata ini cocok banget untuk liburan keluarga, teman, atau bahkan solo traveler yang ingin merasakan pengalaman baru. 

Baca juga: Harga Tiket Masuk The Lawu Park Terbaru April 2025, Ada Tiket Terusan Mulai Rp 70 Ribuan

New Wisata Wendit menghadirkan berbagai atraksi yang bisa dinikmati oleh semua kalangan, dari anak-anak hingga orang dewasa.

Pengunjung memadati New Wisata Wendit di Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Minggu (6/3/2025). Di hari libur lebaran, rata-rata pengunjung wisata Wendit sebanyak 3 ribu orang. (SURYA.co.id/Luluul Isnainiyah)

Buat kamu yang suka tantangan, ada banyak wahana menarik yang bisa dicoba, seperti kolam renang, bebek kayuh, dan area petualangan lainnya. 

Tidak hanya itu, tempat ini juga menawarkan fasilitas lengkap seperti spot foto instagramable yang akan membuat liburanmu semakin seru dan berkesan. 

Baca juga: Pulau Paserang, Surga Tersembunyi di Sumbawa, NTB: Tawarkan Promo Menginap

Suasana yang sejuk dan segar di sekitar wisata Wendit juga memberikan kenyamanan saat berkeliling menikmati suasana alam.

Wisata ini sebelumnya dikenal dengan nama Taman Wisata Air Wendit. 

Kemudian bertranformasi menjadi New Wisata Wendit by Nicole's dengan menyuguhkan banyak wahana permainan anak. 

Baca juga: Harga Tiket Masuk Terbaru The Great Asia Africa, Ini 5 Aktivitas Serunya

Yuni, Marketing Manager New Wisata Wendit mengatakan, rata-rata jumlah pengunjung selama lebaran sebanyak 3.000 orang per harinya. 

"Kunjungan wisata mulai ramai sejak hari H Idul Fitri, tertinggi di hari Minggu ada peningkatan 20 persen dari total rata-rata per harinya 3.000 pengunjung. Jadi lebih padat pada Minggu ini," jata Yuni ketika dikonfirmasi, Minggu (6/3/2025).

Lokasi wisata ini bisa menampung total pengunjung kurang lebih sebanyak 10 ribu orang. 

Kolase keseruan di area wisata New Wisata Wendit Kota Malang, Jawa Timur. (Instagram/@newwisatawendit)

Dengan kapasitas parkir mobil sebanyak 150 unit serta disediakan parkir motor di sekitar wisata.

Harga tiket masuk ke wisata ini per orang dikenakan Rp 40 ribu. 

Baca juga: Harga Tiket Masuk Batu Night Spectacular Spesial Libur Lebaran 2025, Berlaku Sampai Hari Ini

Dengan harga ini, pengunjung bisa menikmati wahana kolam renang, kolam arus, water ball, hingga permainan air spa. 

Halaman
1234