Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Mata Lokal Travel

Cocok untuk Ngabuburit, Intip Daya Tarik RTH Ratu Zalecha di Martapura, Banjar, Kalsel

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

WISATA MARTAPURA - Inilah RTH Ratu Zalecha, Martapura, yang menyajikan panorama yang cukup eksotis, Senin (10/3/2025). Tempat ini kerap menjadi beragam aktivitas warga Kota Martapura dari beragam strata usia.

TRIBUNTRAVEL.COM - Ngabuburit seakan menjadi agenda wajib selama bulan Ramadhan.

Nah, buat traveler yang sedang mencari tempat ngabuburit di Kabupaten Banjar, RTH Ratu Zalecha bisa menjadi pilihan.

TEMPAT BERSANTAI - RTH Ratu Zalecha bisa menjadi salah satu rekomendasi tempat bersantai sembari menunggu waktu berbuka, Sabtu (8/8/2025). (Banjarmasinpost.co.id/Danti Ayu Sekarini)

RTH Ratu Zalecha berlokasi di Cindai Alus, Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.

Lokasi RTH Ratu Zalecha terbilang cukup strategis dan mudah diakses.

Baca juga: Jam Buka & Harga Tiket Masuk Gembira Loka Zoo Jogja Selama Ramadhan 2025, Cocok untuk Ngabuburit

Untuk menuju k RTH Ratu Zalecha, terdapat sejumlah rute alternatif yang bisa dilalui.

Pengunjung dapat menuju RTH Ratu Zalecha melalui Jalan Sukaramai atau Jalan Kenangan.

Akses tersebut berdekatan dengan pusat pertokoan Cahaya Bumi Selamat (CBS) atau pusat penjualan batu permata dan batu mulia.

Sebagai informasi, RTH Ratu Zalecha diresmikan oleh Bupati Banjar Pangeran Khairul Saleh pada 10 Januari 2011. 

Salah satu ikon yang menarik di RTH Ratu Zalecha adalah berdirinya pilar berukuran besar bertuliskan Martapura beserta replika intan di bagian tengahnya.

Baca juga: Pantai Oetune, Tempat Wisata Unik yang Hadirkan Padang Pasir di Pesisir Selatan TTS NTT

Selain ruang terbuka hijau yang teduh, RTH Ratu Zalecha juga memiliki fasilitas lengkap hingga semakin memudahkan pengunjung.

Apalagi lokasi parkir yang memadai juga menjadi salah satu nilai plus RTH Ratu Zalecha.

RTH Ratu Zalecha di Kota Martapura dulunya merupakan lokasi RSUD Ratu Zalecha.

LOKASI RSUD - Alun-alun RTH Ratu Zalecha di Kota Martapura dulunya merupakan lokasi RSUD Ratu Zalecha, Sabtu 8/3/2025). (Banjarmasinpost.co.id/Danti Ayu Sekarini)

Namun setelah Pemkab Banjar ingin meningkatan status RSUD Ratu Zalecha menjadi rumah sakit rujukan, rumah sakit ini kemudian direlokasi ke Jalan Menteri Empat, Kelurahan Keraton, Kota Martapura. 

Setelah RSUD dipindah, tempat itu pun beralih fungsi menjadi Ruang Terbuka Hijau yang ramai dikunjungi sebagai lokasi wisata.

Selain itu RTH Ratu Zalecha juga sangat fungsional dan kerap dijadikan tempat untuk acara-acara penting dan pemerintahan.

Baca juga: Pantai Tebing di Tanah Bumbu, Kalsel Punya Daya Tarik Tersendiri, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

Halaman
123