Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Harga Tiket Masuk Bali Reptile Park, Wisata Ngehits di Gianyar Buat Liburan Akhir Pekan

Penulis: Nurul Intaniar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wisatawan liburan ke Bali Reptile Park, tempat wisata populer di Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali.

TRIBUNTRAVEL.COM - Mencari tempat wisata ngehits dan antimainstream di Bali, TribunTravel punya rekomendasinya buatmu.

Namanya Bali Reptile Park.

Bali Reptile Park merupakan tempat wisata menarik di Gianyar, Bali yang cocok untuk liburan akhir pekan, terutama bagi pencinta reptil dan alam. 

Destinasi ini menjadi salah satu objek wisata yang unik karena menawarkan kesempatan untuk mengenal lebih dekat berbagai jenis reptil yang ada di dunia, termasuk beberapa spesies langka yang mungkin tidak bisa ditemukan di tempat lain.

Baca juga: Promo Harga Tiket Masuk Rivera Outbound & Edutainment Bogor di Jawa Barat dan Tarif Wahana Terbaru

Bali Reptile Park memiliki koleksi yang beragam, seperti ular, buaya, biawak, kadal, iguana, dan berbagai jenis reptil lainnya. 

Bali Reptile Park, tempat wisata populer di Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali. (Instagram/@balireptilepark)

Beberapa spesies bahkan dapat ditemukan hanya di Indonesia, seperti komodo dan ular piton besar.

Pengunjung bisa menyaksikan berbagai pertunjukan reptil yang menarik, di mana para pemandu akan memperkenalkan berbagai jenis reptil serta memberi informasi menarik tentang kebiasaan dan habitat mereka.

Menariknya lagi, di beberapa waktu tertentu, pengunjung juga bisa melihat langsung pemberian makan untuk beberapa jenis reptil besar, seperti buaya dan ular, yang bisa jadi pengalaman seru dan menegangkan.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Amanzi Waterpark Palembang, Dapatkan Promo selama Januari 2025

Bali Reptile Park juga memiliki misi untuk memberikan edukasi tentang pentingnya konservasi reptil dan melestarikan berbagai spesies yang terancam punah. 

Pengunjung bisa belajar banyak mengenai upaya pelestarian satwa langka.

Meskipun fokus utama pada reptil, Bali Reptile Park terletak di tengah suasana alam yang asri dan nyaman, sehingga memberikan pengalaman yang menyenangkan dan edukatif untuk semua usia.

Mengutip dari website resminya, tempat wisata ini menawarkan tiga program unggulan yang bisa kamu ikuti saat berwisata ke sana:

Baca juga: Harga Tiket Masuk Semar Edupark, Wisata Instagramable & Kids Friendly di Karanganyar

Wisatawan liburan ke Bali Reptile Park, tempat wisata populer di Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali. (Instagram/@balireptilepark)

1. Reptile Journey

Reptile Journey menawarkan pengalaman berbeda, di mana kamu bisa merasakan keseruan menjelajahi Bali Reptile Park dengan pengawasan pemandu kebun binatang yang ramah. 

Pemandu Bali Reptile Park akan mengajakmu berkeliling sepanjang perjalanan dan membantumu menjelaskan berbagai hal tentang reptil. 

Halaman
123