Malam
Makan malam di Alinea Kediri.
Pilihan menunya ada nasi goreng, mi goreng, nasi siram, ayam geprek, spaghetti, hingga ande-ande lumut.
Bujet makan malam Rp 50.000.
Hari 2
Pagi
Manfaatkan fasilitas sarapan gratis di hotel untuk mengisi energi sebelum memulai hari kedua.
Tempat wisata pertama hari kedua di Kediri adalah Taman Hutan Joyoboyo, ruang hijau yang cocok untuk menikmati udara segar.
Taman ini memiliki jalur untuk berjalan kaki dan area bermain anak.
Tiket masuknya gratis, sehingga kamu bisa bersantai tanpa perlu mengeluarkan biaya tambahan.
Lanjutkan perjalanan ke Kelenteng Tjoe Hwie Kiong, sebuah tempat ibadah yang memiliki nilai sejarah tinggi di Kediri.
Selain menikmati arsitektur yang indah, kamu bisa mengenal lebih dekat tradisi masyarakat Tionghoa.
Tidak ada tiket masuk, tetapi kamu bisa memberikan donasi seikhlasnya.
Siang
Makan siang di Soto Ayam Pakelan "Ny Sien".
Baca tanpa iklan