Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Mata Lokal Travel

Offroad di Bukit Pupay Pamoyanan Bogor, Jawa Barat, Rasakan Sensasi Medan yang Menantang

Penulis: Nurul Intaniar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi offroad untuk wisatawan yang suka wisata menguji adrenalin.

TRIBUNTRAVEL.COM - Mau nyobain wisata antimainstream di Bogor, coba kunjungi Bukit Pupay Pamoyanan.

Bukit Pupay Pamoyanan, yang terletak di kawasan Pamoyanan, Kecamatan Ciawi, Bogor, Jawa Barat, adalah salah satu aktivitas petualangan yang semakin populer di daerah ini. 

Bukit Pupay Pamoyanan dikenal dengan medan yang menantang dan pemandangan alam yang memukau, menjadikannya lokasi yang ideal untuk kegiatan offroad, terutama bagi pencinta olahraga ekstrem dan alam terbuka.

Baca juga: Update Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Jendela Alam Lembang, Bandung, Jawa Barat

Bukit Pupay Pamoyanan berada di kawasan Pamoyanan, Kecamatan Ciawi, Bogor, yang terkenal dengan kawasan pegunungannya yang asri dan udara yang sejuk.

Bukit Pupay yang berlokasi di kawasan Pamoyanan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, kita miliki track offroad. (TribunnewsBogor.com )

Lokasi ini cukup mudah dijangkau dari Jakarta dan Bogor, dengan jarak sekitar 1-2 jam perjalanan menggunakan kendaraan pribadi.

Kamu yang mau nyobain offroad di Bukit Pupay Pamoyanan, wisata ini menawarkan pengalaman yang seru dan menantang. 

Rute offroad di daerah ini dikenal dengan medan yang bervariasi, mulai dari jalanan berbatu, tanah berlumpur, hingga tanjakan dan turunan yang curam. 

Baca juga: Harga Tiket Masuk The Jungle Waterpark Bogor untuk Liburan Keluarga, Banyak Diskon Menarik

Rute-rute ini sangat cocok untuk kendaraan 4WD (Four Wheel Drive) atau kendaraan offroad yang mampu menaklukkan medan berat.

Waktu tempuh dari titik awal sampai finish cukup lama yakni sekitar 2-3 jam.

Pengelola Jalur offroad Bukit Pupay Mukhtar mengatakan, jalur ini dibuka sudah dari dua bulan yang lalu.

Meski terbilang baru, track ini menjadi primadona baru bagi para pecinta offroad.

"Trek Bukit Pupay baru di buka sekitar dua bulan. Alhamdulillah walaupun baru dua bulan hampir setiap minggu ada komunitas mobil offroad dan juga dinas-dinas yang melakukan fun offroad di Jalur Bukit Pupay ini," kata Mukhtar.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Gua Gong Pacitan, Keajaiban Suara Alami yang Terpantul dari Dinding

Ilustrasi offroad untuk wisatawan yang suka wisata menguji adrenalin. (No machine-readable author provided. Quique251 assumed (based on copyright claims)., CC BY-SA 3.0 , via Wikimedia Commons)

Di jalur offroad Bukit pupay ini ada beberapa jalur yang memang memacu adrenalin.

Mobil offroad akan melewati sungai, sampai melewati sekitar 4 tebingan.

"Di jalur track pupay ini kita mempunyai view yang bagus, ada obyek yang bisa di lihat pemandangannya lah," ujarnya.

Halaman
1234