Lokasinya yang strategis memudahkan kamu menjangkau berbagai destinasi wisata dan belanja favorit di Singapura, seperti UNESCO Botanic Garden yang berusia 150 tahun hingga kawasan belanja Orchard Road yang terkenal.
Hotel delapan lantai ini akan dibuka untuk umum pada 28 November 2024 dan terletak di Orange Grove Road.
The Standard Hotel menawarkan 143 kamar dengan desain yang cermat di setiap ruang.
Setiap kamar dilengkapi dengan jendela dari lantai ke langit-langit, memberikan pemandangan kolam renang dan pepohonan hijau di sekitar hotel.
Para tamu juga dapat bersantai di The Garden, ruang tenang yang terletak di lantai pertama dan kedua, yang terhubung langsung ke The Pool.
Jika kamu terlalu lelah untuk makan di luar setelah seharian menjelajahi kota, The Standard menawarkan berbagai pilihan bersantap tanpa perlu keluar hotel.
Kamu bisa menikmati hidangan terinspirasi masakan Jepang di Kaya, mencicipi makanan khas Amerika di Café Standard, atau sekadar menikmati makanan ringan dan minuman di Kaya Bar.
Ambar/TribunTravel
Baca tanpa iklan