TRIBUNTRAVEL.COM - Bukit Nirwana menjadi salah satu tempat wisata di Malang yang patut dikunjungi saat liburan.
Seperti namanya, Bukit Nirwana merupakan tempat wisata yang menghadirkan pemandangan dari ketinggian.
Daya tarik utama Bukit Nirwana yaitu pemandangan ciamik dari atas ketinggian 1.200 meter di atas permukaan laut.
Selain pemandangan yang cantik, Bukit Nirwana juga menawarkan daya tarik lainnya.
Baca juga: Lokasi dan Jam Buka Museum Singhasari di Desa Klampok, Kecamatan Singosari, Malang, Jatim
Bukit Nirwana memiliki banyak spot foto instagramable yang cocok bagi pencinta selfie.
Adapun spot-spotnya di antaranya berfoto dekat bunga matahari, spot foto dengan berlatarkan pegunungan dan lanskap Kota Malang dari kejauhan.
LIHAT JUGA:
Selain itu, terdapat spot foto berupa kebun bunga, kincir angin, hingga perahu.
Selain menyaksikan pemandangan yang menakjubkan, banyak pengunjung yang berkemah di Bukit Nirwana.
Pengunjung bisa membawa tenda sendiri dari rumah dan mendirikannya di sana.
Namun tenang saja, bagi pengunjung yang tidak membawa tenda, pengelola Bukit Nirwana telah menyediakan paket kemah.
Paket kemah tersebut sudah dilengkapi dengan beralatan camping, mulai dari tenda, matras, sampai sleeping bag.
Pengunjung juga akan mendapatkan paket bakar-bakar serta minuman seperti teh dan kopi.
Bagi yang hendak berkemah, Bukit Nirwana telah menghiasi camping ground dengan lampu-lampu estetik sehingga lokasinya tidak akan gelap.
Bahkan lampu-lampu tersebut menambah keindahan Bukit Nirwana.
Baca tanpa iklan