TRIBUNTRAVEL.COM - Libur Imlek di Solo, traveler dapat merasakan nuansa Imlek yang begitu kental.
Oleh sebab itu, jangan lupa untuk mengunjungi sejumlah tempat wisata hits di Solo saat libur Imlek.
Beli sagon panggang oleh-oleh khas Solo, klik di sini
Promo hotel di Solo buat liburan, klik di sini
Traveler dapat mengunjungi Pasar Gede hingga Solo Safari.
Dirangkum TribunTravel, berikut rekomendasi 5 tempat wisata yang lagi hits di Solo buat dikunjungi saat libur Imlek.
Cari tiket kereta api Jakarta-Solo, klik di sini
LIHAT JUGA:
Pesan tiket kereta api Solo-Jakarta harga promo, klik di sini
1. Pasar Gede
Tempat wisata di Solo yang patut dikunjungi saat libur Imlek yaitu Pasar Gede.
Saat Imlek, kawasan Pasar Gede dihiasi dengan banyak lampion berwarna-warni.
Tahun ini, setidaknya ada 5.000 lampion yang dipasang di kawasan Pasar Gede.
Tampak lampion shio berupa naga, dewa rezeki, barongsai, dan ikan koi.
Kemudian, ada juga lampion naga terbuat fiber glass yang diimpor dari Tiongkok.