TRIBUNTRAVEL.COM - Kuburan elit tentu masih sangat asing jika didengar di telinga.
Namun pada kenyataannya, keberadaan kuburan elit bisa dijumpai, lho.
Bahkan kuburan elit tersebut mirip dengan sebuah komplek perumahan mewah.
Penampakan kuburan elit itu viral di media sosial beberapa waktu lalu.
Baca juga: Viral Seorang Bocah Selamat dari Sambaran Kereta Api Berkat Aksi Heroik Seorang Petugas
Kuburannya memiliki konsep yang begitu unik dan berbeda dengan pemakaman pada umumnya.
Belakangan diketahui bahwa kuburan elit ini berlokasi di Sulawesi Selatan, tepatnya di daerah Luwu, Palopo.
Keberadaan kuburan elit langsung menjadi perbincangan usai diunggah oleh akun TikTok @badar1015.
Dalam video terlihat jajaran kuburan yang dibangun begitu mewah.
Bangunannya bahkan dilengkapi dengan dinding, atap serta pagar pelindung layaknya rumah mewah.
Baca juga: Viral Pengantin di Madura Dapat Hadiah Kalung Uang, Saking Banyaknya Bikin Wajah Hampir Tak Nampak
Kuburan dengan makam-makam elit tersebut terlihat lebih mirip seperti suatu kompleks perumahan.
Seperti rumah mewah, kuburan dalam pemakaman ini dikelilingi oleh struktur bangunan yang terbuat dari beton.
Banyak yang menganggap bahwa kompleks kuburan ini dimiliki oleh masyarakat suku Toraja.
Asal-usul suku Toraja berada di pegunungan utara Sulawesi Selatan, namun saat ini, anggota masyarakat suku Toraja telah menjalar ke seluruh bagian negeri.
Makam elit tersebut tampak tegak dan kokoh, bahkan jika dilihat sekilas, struktur ini lebih menyerupai rumah daripada kuburan.
Selain itu, ada pot bunga yang menambahkan sentuhan dekoratif di depannya.
Baca juga: Viral KRL di Tangerang Selatan Alami Gangguan, Gegara Kawat Spring Bed yang Dibuang ke Rel Kereta