Cangkir tetap menjadi kado pernikahan yang tidak lekang waktu.
Agar lebih berkesan, kamu bisa memesan nama pengantin pria dan wanita di cangkir tersebut.
Kini, ada beragam set cangkir lucu yang bisa dijumpai di marketplace.
Harganya pun cenderung terjangkau mulai dari Rp 132.000 untuk mug pasangan, lengkap dengan nama dan hampers.
Selain murah dan berkesan, set cangkir akan bermanfaat bagi pasangan pengantin.
2. Lilin aromaterapi
Lilin aromaterapi bisa menambah suasana romantis bagi pengantin baru.
Kamu bisa menjumpai aneka jenis lilin aromaterapi di marketplace dengan harga terjangkau di bawah Rp 100.000-an.
Adapula pilihan hampers lilin aromaterapi yang terdiri dari berbagai macam aroma.
Baca juga: Pernikahan Viral Bikin Tamu Harus Naik Sampan untuk Ketemu Mempelai, Banjir Tak Jadi Halangan
3. Set pisau dapur
Perlengkapan masak bisa menjadi alternatif kado pernikahan murah tapi berkesan.
Apalagi, kini perlengkapan masak memiliki desain dan tampilan menarik sehingga cocok menjadi kado pernikahan.
Kamu bisa memilih satu set pisau dapur sebagai kado pernikahan.
Dalam satu set pisau dapur biasanya terdiri dari enam macam, mulai dari ukuran pisau besar hingga kecil.
Adapula yang dilengkapi dengan gunting dan alat pengupas buah.
Harganya pun beragam bergantung dari jumlah dan merek.
Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul HEBOH Pengantin di Madura Dapat Hadiah Banyak Kalung Uang, Wajah Nyaris Tertutup Terpaksa Mendongak.
Baca tanpa iklan