Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Wisata Alam Oasis Sukabumi: Lokasi, Daya Tarik, Harga Tiket Masuk, dan Jam Buka

Penulis: Sinta Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wisata Alam Oasis. Informasi lokasi, daya tarik, harga tiket masuk, dan jam buka Wisata Alam Oasis, tempat wisata hits di Sukabumi.

Manajer Wisata Alam Oasis, Evi, mengatakan bahwa Wisata Alam Oasis mampu mengakomodir kebutuhan keluarga, khususnya anak-anak di Kota Sukabumi.

"Konsep Wisata Alam Oasis adalah tempat main anak dan keluarga. Jadi, ada playground, waterpark, spot foto, wahana perahu, dan kuliner," jelas Evi, dikutip dari Kompas.com, Sabtu (13/1/2024).

Nama Oasis diambil dari kata oase yang berarti mata air di gurun pasir.

Baca juga: Video Viral di TikTok, Toilet SPBU Super Mewah di Sukabumi, Desain Mewah Layaknya Hotel

Menurut Evi, Wisata Alam Oasis diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Sukabumi terhadap destinasi wisata keluarga dan anak-anak.

"Jadi, semacam menjawab kehausan orang Sukabumi akan tempat wisata yang memadai, sehingga kami mengambil nama oase yang merupakan mata air di gurun pasir," ungkap Evi.

Seperti yang disebutkan sebelumnya, Wisata Alam Oasis mengusung tema Eropa.

Maka traveler akan menemukan banyak spot foto instagramable di Wisata Alam Oasis dengan desain ala bangunan Eropa.

Spot instagramable di Wisata Alam Oasis Sukabumi. (Dok Wisata Alam Oasis Sukabumi via Kompas.com)

Seperti misalnya bangunan mirip Santorini di Yunani.

"Paling tidak, orang-orang Sukabumi yang belum pernah ke Eropa, sudah terwakili walaupun versi mininya," ujar Evi.

"Jadi, mereka tidak perlu jauh-jauh ke Eropa kalau belum memungkinkan," imbuhnya.

Selain spot foto instagramable dengan tema Eropa, Wisata Alam Oasis juga memiliki beragam wahana permainan.

Mulai dari area koboi, hobbit garden, taman jamur, patung kurcaci, dan sebagainya.

Ada juga waterpark dan playground yang tentunya sangat ramah anak.

Wisata Alam Oasis juga menyediakan tenant kuliner, resto, coffee shop, toko suvenir, hingga penginapan.

Harga tiket masuk Wisata Alam Oasis

Halaman
123