TRIBUNTRAVEL.COM - Sebuah kapal pesiar raksasa tengah bersiap untuk berlayar bulan depan.
Kapal pesiar milik perusahaan Royal Caribbean ini benar-benar besar.
Bahkan ukurannya lima kali lipat lebih besar dari Titanic.
Bernama Icon of the Seas, kapal rencananya akan mulai berlayar pada Januari 2024 mendatang.
Baca juga: Seorang Wanita Rela Jual Apartemen Demi Liburan Kapal Pesiar Selama 3 Tahun, Ternyata Batal Berlayar
Icon of the Seas bakal menjadi kapal pesiar terbesar di dunia ketika diluncurkan.
Melansir DailyStar, Rabu (6/12/2023), kapal ini mampu menampung hingga 5.000 penumpang.
Jadi pada dasarnya, ukuran Icon of the Seas sama dengan sebuah kota kecil.
Salah satu yang paling menarik dari Icon of the Seas pastinya adalah taman air laut terbesar di dunia.
Namanya Category 6, dan akan menampilkan 6 seluncuran air yang menakjubkan.
Baca juga: Hanya Gara-gara Permen Karet Ini, Seorang Penumpang Wanita Diblacklist dari Kapal Pesiar
Termasuk seluncuran tercepat di laut, seluncuran hampir vertikal yang epik, dan seluncuran air yang memecahkan rekor.
Terdapat pula 7 pilihan kolam yang bisa dinikmati, sehingga sangat cocok untuk melepas penat.
Icon of the Seas memiliki panjang 365 meter dan berbobot 250.800 ton, lima kali lebih besar dari Titanic yang berbobot 46.329 ton.
Untuk panjangnya, kapal ini lebih panjang dari ketinggian Menara Eiffel.
Kapal ini sangat besar sehingga dibagi menjadi 8 lingkungan di 20 dek.
Fitur menarik lainnya termasuk Sky Walk yang dapat dimanfaatkan para tamu untuk berjalan-jalan sembari menikmati keindahan sekitar.
Baca tanpa iklan