Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Viral Pendaki Asal Jakarta Alami Cedera saat Naik Gunung Kerinci, Kini Berhasil Dievakuasi Tim SAR

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Martinus 31 Tahun asal Jakarta yang alami cedera kaki saat terjatuh di Shelter 3 Gunung Kerinci saat melakukan pendakian pada HUT RI ke 78, akhirnya berhasil dievakuasi, Sabtu (19/8/2023).

Dia menyebutkan, pada Sabtu dini hari (19/8/2023) korban langsung di evakuasi menggunakan Tandu oleh SAR Gabungan dari Shelter 3 menuju posko R10.

"Cuaca saat proses evakuasi di lokasi Hujan deras sehingga mengakibatkan Jalur cukup licin dan berlumpur," sebutnya.

Baca juga: Kronologi Meninggalnya Mahasiswi Undip saat Mendaki Gunung Lawu, Sempat Muntah dan Sesak Napas

Martinus (31) pendaki gunung Kerinci asal Jakarta yang yang sempat mengalami cidera berhasil di evakuasi oleh tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas Pos SAR Kerinci, Balai TNKS, Organsisasi Mapala, dan Warga, Sabtu (19/8/2023). (Istimewa/Tribunjambi.com)

Detik-detik evakuasi yang dilakukan Tim SAR Gabungan di Gunung Kerinci sempat berlangsung cukup dramatis.

Beratnya medan yang dilalui ditambah hujan deras yang menguyur saat evakuasi dilakukan.

Meski demikian hal itu tak menghalangi Tim SAR Gabungan untuk menyelamatkan nyawa Martinus.

Akhirnya pada Pukul 10.30 WIB Korban berhasil di evakuasi menuju Posko R10 dan selanjutnya Dibawa menuju puskesmas terdekat menggunakan Ambulance untuk dilakukan Penangan Medis lebih lanjut.

"Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada unsur yang terlibat dalam Proses Evakuasi ini, Semoga Tim SAR Gabungan selalu menjaga kekompakan dalam setiap Pelaksanaan Operasi SAR," ungkapnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJambi dengan judul Martinus Pendaki Gunung Kerinci Asal Jakarta yang Alami Cidera Berhasil Dievakuasi

Baca juga: Mendaki Gunung Lawu Sendirian, Pendaki Wanita Asal Madiun Ditemukan Tewas di Dekat Puncak

Baca selengkapnya soal berita viral di sini.