TRIBUNTRAVEL.COM - Surabaya memiliki sederet tempat wisata gratis yang belakangan ini sedang hits di sosial media.
Meski tak berbayar, tempat wisata gratis di Surabaya menawarkan banyak keseruan yang bisa kamu coba.
Beli tiket kereta api dari dan ke Surabaya, klik di sini.
Mulai dari yang instagramable, hingga surganya kuliner, tempat wisata gratis di Surabaya ini sayang jika dilewatkan.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut rekomendasi tempat wisata gratis di Surabaya yang lagi hits selengkapnya.
Beli tiket wisata di Surabaya, klik di sini.
1. Museum Pendidikan
Punya ide museum dat bareng pacar atau sahabat, Museum Pendidikan di Surabaya mungkin bisa jadi pilihan.
TONTON JUGA:
Beli tiket pesawat murah dari dan ke Surabaya, klik di sini.
Meski bertema pendidikan, museum ini kerap jadi incaran wisatawan untuk berburu foto estetis.
Sebab areanya menempati sebuah bangunan tua dengan kesan klasik.
Selain itu kamu juga bisa sambil mengenal sejarah terkait materiil pendidikan di Indonesia dari masa ke masa.
Meski gratis, untuk masuk ke Museum Pendidikan wisatawan harus tetap registrasi di web tiket wisata Surabaya.
Lokasi: Jl. Genteng Kali No. 10, Genteng, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur
Baca tanpa iklan