TRIBUNTRAVEL.COM - Band legendaris asal Irlandia, The Corrs akan menggelar konser di Jakarta pada 18 Oktober 2023 mendatang.
Adapun konser The Corrs akan diselenggarakan di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta Utara.
Informasi ini diumumkan secara langsung melalui akun Instagram resmi The Corrs.
"We're heading to Indonesia!! Tickets on sale Wednesday AM. (Kami akan ke Indonesia!! Tiket dijual mulai Rabu pagi)," informasi yang tertulis dalam akun Instagram @thecorrsofficial.
Baca juga: Taylor Swift Tambah Tiga Jadwal Konser di Singapura, Total Menjadi 6 Hari
Konser bertajuk 'The Corrs Live in Jakarta' tersebut dipromotori oleh Ravel Entertainment, yang bekerjasama dengan toko jual beli daring, Tokopedia.
Untuk menyaksikan konser The Corrs di Jakarta, diharuskan untuk membeli tiket terlebih dahulu.
LIHAT JUGA:
Tiket konser The Corrsdijual mulai Rabu (21/6/2023) pukul 10.00 WIB di toko online Tokopedia atau situs resmi www.thecorrsjakarta.com.
Melalui akun Instagramnya, Ravel Entertainment mengatakan bahwa pembelian tiket hanya dilakukan melalui Tokopedia dan www.thecorrsjakarta.com.
"Bagi yang sudah melakukan pemesanan dan belum melakukan pembayaran harap segera diselesaikan. Harap tetap transaksi melalui official website www.thecorrsjakarta.com dan
Tokopedia Tiket Event," informasi dari akun Instagram @ravelentertainment.
Berikut harga dan cara beli tiket konser The Corrs di Jakarta.
Baca juga: Harga Tiket Konser The Boyz World Tour Zeneration: in Jakarta 29 Juli 2023, Mulai Rp 1 Juta
Harga tiket konser The Corrs di Jakarta
Tiket konser The Corrs di Jakarta dibagi menjadi beberapa kategori, mulai dari Festival sampai VIP Tribune Seat.
Adapun harga tiket paling murah yaitu Rp 1 juta untuk kategori tiket Bronze Tribune Left, Bronze Tribune Middle, dan Bronze Tribune Right.
Sementara itu, harga tiket paling mahal yaitu pada kategori VIP Tribune Seat dengan harga Rp 4,5 juta.