Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Viral Hiu Paus Muncul di Laut Jakarta, Dinas KKP Sebut Sudah Sering Terlihat

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi hiu paus. Baru-baru ini viral kemunculan hiu paus di laut Jakarta, Dinas KKP beri penjelasan.

TRIBUNTRAVEL.COM - Media sosial baru-baru ini dihebohkan dengan rekaman video yang menunjukkan penampakan hiu paus di perairan Jakarta.

Kemunculan hiu pas di laut Jakarta tersebut berhasil diabadikan oleh seorang pengguna TikTok dengan akun @paparock1972.

Ilustrasi hiu paus. Baru-baru ini viral kemunculan hiu pas di laut Jakarta, Dinas KKP beri penjelasan. (Flickr/bob_blackney)

Dalam video singkatnya terlihat, @paparock1972 sedang berada di perairan Jakarta.

Pada momen itu, @paparock1972 menyebutkan ada total 8 ekor hiu paus sedang berenang bebas di sekitar kapal yang ia tumpangi.

Baca juga: Viral Pria Lakukan BDSM Demi Mantan di Coban Glotak Malang, Polsek Wagir Turun Tangan

Iapun lantas mememberikan himbauan agar masyarakat tetap berhati-hati saat beraktivitas di laut.

"Bagi yang sering berenang dan mancing di PLTU atau Kepulauan Seribu Jakarta Utara, dimohon waspada sejenak, sedang banyak hiu ke tepian hari ini," tulis akun @paparock1972.

TONTON JUGA:

Dikutip dari Kompas.com, hiu paus diketahui muncul di laut Jakarta terjadi sudah sejak Sabtu (3/6/2023).

Namun videonya hingga saat menjadi viral dan masih jadi perbincangan hangat oleh sebagian orang.

Maka untuk menanggapi video viral yang beredar, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Suharini Eliawati lantas angkar bicara.

Suharini Eliawati mengatakan bahwa hiu paus sebenarnya sudah pernah terlihat di perairan Jakarta sebelumnya.

Ia bahkan menyebutkan bahwa spesies hiu paus tutl sudah sering kali muncul sejak beberapa tahun terakhir ini.

"Terindikasi bahwa wilayah itu merupakan salah satu alur migrasi dari hiu paus dan juga terdapat ikan-ikan kecil sebagai sumber makanannya," ujar Suharini Eliawati.

Baca juga: Viral Oknum Satpam Borgol Driver Ojol, Kini Ditangkap Polres Banjarbaru

Video viral penampakan hiu paus di perairan Jakarta. (TikTok/@paparock1972)

Selain soal imigrasi, Suharini Eliawati juga memberikan kabar gembira terkait kemunculan hiu paus tersebut.

Ia mengungkapkan adanya hiu paus juga sekaligus menandakan bahwa perairan Jakarta saat ini masih terjaga.

Halaman
123