TRIBUNTRAVEL.COM - Beredar di media sosial sebuah video viral yang merekam aksi juru parkir liar di sekitar Masjid Istiqlal, Kec. Sawah Besar, Jakarta Pusat, Jakarta.
Dalam video tersebut merekam ulah juru parkir yang menggetok harga mahal kepada seorang pengunjung yang hendak salat Maghrib di Masjid Istiqlal.
Diketahui pengunjung Masjid Istiqlal saat itu mendapat harga yang tak wajar untuk ukuran parkir motor dengan tarif Rp 10 ribu.
Aksi juru parkir tersebut kemudian dibagikan oleh akun Twitter @sosmedkeras.
Baca juga: 5 Fakta Menarik Masjid Istiqlal Jakarta, Punya Tinggi Menara Setera Jumlah Ayat Al-Quran
Video tersebut lantas viral di berbagai platform sosial media dan ditonton oleh ribuan warganet.
Menanggapi kasus viral ini, membuat Satuan Pelaksana (Satpel) Perhubungan Sawah Besar lantas tak tinggal diam.
TONTON JUGA:
Pihaknya saat ini mulai turun tangan dengan melakukan penjagaan dan sterilisasi area yang menjadi markas juru parkir liar.
Hasilnya, halaman parkir Masjid Istiqlal yang awalnya ramai, kini mulai lenggang dari para juru parkir yang menyetop para pengendara motor sembarangan.
Tak hanya itu, pedagang kaki lima (PKL) yang mulanya menjamuri halaman Masjid Istiqlal kini juga sudah mulai sepi.
Kepala Satpel Perhubungan Sawah Besar, Afif Muhroji mengatakan saat ini Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta juga sudah bersiaga di depan pintu gerbang Masjid Istiqlal.
Di dekat area penjagaan Dishub Jakarta, pihaknya juga sudah memasang plang berwarna hijau.
Di mana plang tersebut berisi arahan kepada para pengendara motor agar parkir di tempat yang telah disediakan.
"Menuju gedung parkir Masjid Istiqlal kendaraan berputar melalui Jalan Medan Merdeka Utara - Jalan Perwira," tulis plang penanda tersebut.
Baca juga: Cara Menuju Masjid Istiqlal di Jakarta Pusat Naik KRL dan Transjakarta
Dengan adanya tulisan tersebut, para pengunjung Masjid Istiqlal saat ini langsung diarahkan masuk ke kantong-kantong parkir yang telah disediakan.