Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Mantan Pramugari Beberkan Rahasia Tetap Higienis saat Gunakan Toilet Pesawat, Jangan Sentuh Kloset

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi fasilitas toilet pesawat

TRIBUNTRAVEL.COM - Bekerja sebagai seorang pramugari, tentu mengetahui banyak hal terkait fasilitas pesawat.

Menghabiskan waktu puluhan jam dalam seminggu di pesawat, membuat pramugari paham betul fasilitas yang ada di pesawat.

Ilustrasi seorang pramugari mengungkapkan kepada Sanctuary Bathrooms mengenai kesalahan penumpang yang dapat membuat toilet sangat kotor. (Pixabay/ urbancow)

Mulai dari fasilitas kebersihan hingga toilet yang nyaman untuk penumpang pesawat.

Dilansir TribunTravel melalui laman The Sun, Senin (6/3/2023) seorang mantan pramugari mengungkapkan kepada Sanctuary Bathrooms mengenai kesalahan penumpang yang dapat membuat toilet sangat kotor.

Selain itu, mantan pramugari ini juga membagikan tips agar toilet tersebut tetap bersih.

Dirinya juga memberikan beberapa hal yang boleh dan terlarang dilakukan saat berada dalam toilet pesawat.

Tujuannya tak lain agar kebersihan toilet pesawat tetap terjaga.

Lantas apa saja tipsnya?

Berikut tips menjaga kebersihan toilet pesawat.

Baca juga: 6 Cara Pramugari Atasi Anak-anak saat Naik Pesawat, Sikap Simpati Jadi Hal Penting

1. Tetap memakai masker

Pramugari berkata: "Toilet pesawat pada dasarnya adalah lemari, tanpa udara segar. Tidak ada jendela dan ventilasinya buruk,"

Menurut dia, hal itu berarti setiap kali memasuki Toilet, Anda akan menghirup udara yang sama dengan penumpang lainnya, termasuk kotoran.

"Anda juga bisa menghirup kemungkinan partikel kotoran, beredar di udara setelah menyiram toilet," tambahnya.

Ilustrasi toilet pesawat (Pixabay/ undefined undefined)

2. Jangan sentuh kloset

Hindari banyak kontak langsung di dalam permukaan bilik toilet pesawat.

Halaman
123