Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Batik Air Segera Buka Penerbangan Langsung Rute Bali-Singapura

Penulis: Ratna Widyawati
Editor: Nurul Intaniar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi maskapai penerbangan Batik Air. Batik Air mengumumkan bakal segera melayani penerbangan langsung rute baru Bali-Singapura pada April 2023 mendatang.

TRIBUNTRAVEL.COM - Batik Air segera melayani penerbangan tanpa transit atau langsung rute baru Bali-Singapura.

Penerbangan langsung Batik Air rute Bali-Singapura dijadwalkan April 2023.

Batik Air mengumumkan bakal segera melayani penerbangan langsung rute baru Bali-Singapura pada April 2023 mendatang. (Dok. Batik Air)

Batik Air melayani rute baru Bali-Singapura dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali (DPS) dengan tujuan Bandara Internasional Changi di Singapura (SIN).

Corporate Communication Strategic of Batik Air Danang Mandala Prihantoro menyebutkan bahwa pembukaan penerbangan langsung Batik Air dari Bali ke Singapura dapat memberikan manfaat yang cukup besar bagi berbagai pihak.

Baca juga: Daftar Tiket Pesawat Batik Air Rute Pekanbaru-Jogja, Harganya Mulai Rp 1,7 Jutaan

Pertama, kemudahan akses wisatawan dan pelaku bisnis.

Bali merupakan salah satu destinasi wisata terpopuler di Indonesia dan Singapura dikenal sebagai salah satu kota besar di Asia Tenggara.

LIHAT JUGA:

Penawaran menarik ini akan memudahkan para wisatawan untuk melakukan perjalanan ke kedua destinasi tersebut tanpa harus transit atau melakukan perjalanan melalui kota-kota lain.

Data Februari 2023, BPS melaporkan kedatangan wisatawan ke Bali di Desember 2022 yaitu 377.276 kunjungan atau meningkat 31.27 persen dari November 2022.

Kedua, potensi pengembangan pariwisata dan pendidikan.

Penerbangan langsung Batik Air nantinya mampu mendongkrak jumlah wisatawan yang berkunjung ke Bali dan Singapura.

Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali. Batik Air mengumumkan bakal segera melayani penerbangan langsung rute baru Bali-Singapura pada April 2023 mendatang. (Dok. BUMN)

Baca juga: Alasan Batik Air Resmikan Rute Internasional dari Jogja ke Singapura & Kuala Lumpur

Batik Air turut mendukung program pemerintah mendatangkan turis asing dengan program Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI).

Kunjungan wisatawan mancanegara diharapkan dapat mencapai angka 7,4 juta dan wisatawan nusantara mencapai 1,2 - 1,4 miliar pergerakan.

Ketiga, memperkuat hubungan bilateral.

Indonesia dan Singapura memiliki hubungan bilateral kuat dalam berbagai bidang, termasuk di bidang ekonomi, sosial budaya, pendidikan dan pariwisata.

Halaman
123