2. Cloud Lounge Jakarta
Butuh rekomendasi tempat restoran rooftop di Jakarta pusat?
Kunjungi Cloud Lounge Jakarta,yang berada di ketinggian lantai 49 The Plaza.
Pengunjung dapat menikmati pemandangan panorama Ibu Kota, tak terkecuali gedung-gedung pencakar langit yang megah.
Cloud Lounge Jakarta juga menyediakan area indoor dan outdoor bagi pengunjungnya.
Baca juga: 5 Restoran Rooftop di Jakarta Selatan, Romantis Buat Rayakan Valentine
Apabila ingin berkunjung ke Cloud Lounge Jakarta, sebaiknya kamu melakukan reservasi terlebih dahulu.
Untuk mereservasi tempat, silakan hubungi nomor 081282504949.
Cloud Lounge Jakarta beroperasi mulai pukul 18.00 WIB - 02.00 WIB.
Lokasi: The Plaza, Jl. M.H. Thamrin No.28 - 30, RT.9/RW.5, Gondangdia, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat, Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
- Pullman Jakarta Indonesia Thamrin CBD, Jl. M.H. Thamrin No.59, Gondangdia, Kec. Menteng, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jaraknya sekira 3,8 km.
- DAIMA NORWOOD HOTEL, Jl. Teuku Cik Ditiro II No.2, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, berjarak sekira 5,8 km.
3. Por Que No
Dinner bareng pasangan semakin lengkap dengan mengunjungi restoran rooftop di Jakarta Pusat, Por Que No.
Por Que No merupakan kafe di atas gedung lantai lima, dengan konsep ala Spanyol.
Restoran rooftop Por Que No mengidangkan menu spesial khas Spanyol yaitu tapas.
Tapas yaitu aneka camilan disajikan dalam porsi yang kecil bisa berupa kentang, telur, dan sebagainya.
Promo staycation di apartemen dari Traveloka, klik di sini.
Baca tanpa iklan