Melansir dari akun Instagram @tamansafari2_jatim, harga tiket masuk Taman Safari Prigen sebagai berikut:
- HTM weekdays reguler = Rp 135.000
- HTM weekend reguler = Rp 150.000
- HTM weekdays premium = Rp 185.000
- HTM weekend premium = Rp 200.000
Cara membeli tiketnya pun gampang karena Taman Safari Prigen menawarkan layanan secara online.
Jadi traveler bisa pesan tiket masuk Taman Safari Prigen dari rumah dengan mengunjungi laman safariduajatim.tamansafari.com.
Pemesanan dapat disesuaikan dengan jumlah pengunjung yang akan datang.
Untuk transaksinya, traveler juga bisa membayar dengan transfer.
Lokasi Taman Safari Prigen
Taman Safari Prigen berada di Gn. Princi, Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Pasuruan, Jawa Timur.
(TribunTravel.com/Nurul Intaniar)
Kumpulan artikel viral di medsos