Sebab di sini juga ada toko suvenir yang menjual berbagai pernak-pernik lucu.
Tak sekedar itu, harganya juga terjangkau jadi tak akan menguras kantong.
Baca juga: Harga Tiket Masuk Agrowisata Gunung Mas, Tempat Wisata di Bogor yang Cocok untuk Liburan Keluarga
Lokasi, Jam Operasional, dan Harga Tiket Masuk The Farm Pancawati
Sebagai informasi, The Farm Pancawati lokasinya berada di Jalan Tapos Lbc, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Dikutip dari Instagram resmi @thefarmpancawati, Kamis (20/10/2022) harga tiket masuk The Farm Pancawati ini cukup ramah di kantong loh.
Traveler yang ingin berkunjung hanya cukup merogoh kocek seharga Rp 15 ribu per orang.
Harga tersebut sudah termasuk semua fasilitas The Farm Pancawati selain tarif parkir kendaraan dan sewa gazebo.
Jika ingin menyewa gazebo maka harga tiketnya yakni Rp 50 ribu per jam.
Sementara jika ingin memberi makan hewan, travaler bisa membeli pakan dengan harga Rp 10 ribuan saja.
Adapun untuk jam operasionalnya, The Farm Pancawati ini dibuka setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB.
Baca juga: 6 Tempat Wisata Baru di Bogor yang Lagi Hits, Cobain Asyiknya Bermain Bareng Hewan di The Farm
Baca juga: 7 Tempat Wisata di Bogor Dekat Stasiun, Ada Museum, Destinasi Keluarga, hingga Wisata alam
(TribunTravel/Zed)
Baca selengkapnya soal rekomendasi wisata di sini.
Baca tanpa iklan