Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Rekomendasi Wisata

7 Tempat Wisata di Deli Serdang untuk Liburan Akhir Pekan, The Le Hu Garden Jadi Favorit

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengunjung tampak menikmati suasana yang ada di lokasi obyek wisata The Le Hu Garden Sabtu, (4/2/2017).

TRIBUNTRAVEL.COM - Menjelajah tempat wisata di Deli Serdang tentu menjadi pengalaman liburan yang menyenangkan.

Terlebih, tempat wisata di Deli Serdang dikenal menyimpan sejuta keindahan dan daya tarik tersendiri.

Pengunjung saat berfoto bersama keluarga di Taman Air Percut. (TRIBUN MEDAN/KARTIKA)

Sejumlah tempat wisata di Deli Serdang bahkan menjadi tujuan liburan favorit, terutama saat akhir pekan.

Nah, buat traveler yang tertaik menjelajahi tempat wisata di Deli Serdang, TribunTravel sudah menyiapkan sejumlah destinasi yang wajib dikunjungi.

Baca juga: 7 Tempat Wisata di Kabupaten Karo Sumut, Sajikan Museum Unik hingga Air Terjun yang Memesona

Mana saja? Berikut rekomendasi 7 tempat wisata di Deli Serdang yang telah TribunTravel rangkum dari berbagai sumber.

1. Taman Air Percut

Taman Air Percut merupakan wisata berkonsep alam dengan banyak danau buatan yang indah.

Memasuki area wisata, wisatawan akan disuguhi pemandangan danau dengan sejumlah spot foto Instagramable.

Tersedia pula sejumlah wahana seru yang patut dicoba, seperti bebek dayung, bola air dan perahu karet.

Menariknya, Taman Air Percut juga dipenuhi dengan beragam kuliner, termasuk jajanan pasar.

Para wisatawan pun dapat menyantap kuliner tersebut sembari menikmati keindahan danau yang tersaji.

Taman Air Percut buka setiap hari mulai pukul 08.00 - 18.00 WIB dengan tiket masuk sebesar Rp 10.000 per orang.

Lokasi: Jalan Kawasan Industri, Paluh Gelombang, Tanjung Rejo, Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

2. Wisata Merci

Wisata Merci, tempat wisata di Deli Serdang, Sumatera Utara, untuk libur akhir pekan. (Instagram/@wisatamerci)

Wisata Merci memadukan theme park, restoran dan taman rekreasi air sekaligus.

Halaman
1234