Pantai Indah Ancol memiliki lokasi yang sangat strategis dan menyediakan berbagai macam wisata mulai dari kuliner, bahari hingga kegiatan lainnya.
Selain itu, Pantai Indah Ancol sangat populer karena dekat dengan mall dan Hotel Mercure.
Akses dari pantai ke lokasi lain terasa sangat dekat sehingga mampu memberikan pengalaman yang seru.
Pesisir Pantai Indah Ancol memiliki area yang cukup luas, sehingga sering dijadikan sebagai lokasi untuk penyelenggaraan berbagai festival.
Menariknya lagi, di area pantai ini sudah dibangun panggung musik yang bertujuan untuk memfasilitasi berbagai acara.
Sebagai informasi, Pantai Ancol berlokasi di kawasan Ancol, Jalan Lodan Timur Nomor 7, Ancol, Pademangan, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta.
Destinasi populer ini bisa dikunjungi setiap hari mulai pukul 06.00 - 21.00 WIB.
Baca juga: Serunya Olahraga di Ancol, Jaga Tubuh Tetap Fit Sembari Menikmati Pemandangan Tepi Pantai yang Indah
(TribunTravel.com/mym)
Baca selengkapnya soal artikel Ancol di sini.
Baca tanpa iklan