- tiba: pukul 09.30
- keterangan: beroperasi mulai 1 September 2022
4. Rute Labuan Bajo (LBJ) – Bali (DPS) ID-8330
- berangkat: pukul 10.40
- tiba: pukul 11.40
- keterangan: beroperasi mulai 1 September 2022
Jaringan Penerbangan Lebih Luas
Baca juga: Batik Air Segera Terbang Layani Sejumlah Rute Internasional dari Surabaya, Ada Malaysia hingga India
Corporate Communication Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro menyebutkan rute Bali–Labuan Bajo PP diharapkan dapat mendukung proses pemulihan perekonomian daerah dengan berkontribusi terhadap sektor pariwisata, logistik, bisnis dan lainnya.
Dalam kesempatan yang sama, Batik Air juga menawarkan kemudahan perjalanan udara dengan menyediakan penerbangan lanjutan yang saling terhubung, sehingga kesempatan untuk menjelajahi destinasi lainnya semakin luas.
● Rute Bali ke Labuan Bajo terkoneksi ke Bajawa, Denpasar, Ende, Kupang, Makassar, Lombok, Maumere serta kota-kota tujuan lain.
● Rute Labuan Bajo ke Bali dapat melanjutkan penerbangan tujuan Bandung, Jakarta–Soekarno-Hatta, Kupang, Lombok, Makassar, Manado, Solo, Surabaya, Yogyakarta Kulonprogo, Semarang, Balikpapan, Bima, Ende, Maumere, Tambolaka, Waingapu dan destinasi lainnya.
"Penerbangan rute Bali – Labuan Bajo PP dipersiapkan armada pesawat Airbus A320 (12 kursi kelas bisnis dan 144 kursi kelas ekonomi) dan Boeing 737-800NG (12 kelas bisnis dan 156 kelas ekonomi)," ujar Danang.
Armada ini merupakan generasi modern dan baru yang dikirim dari pabrikan pesawat.
"Setiap tamu mendapatkan makanan dan minuman (inflight meals); gratis bagasi 20 kg untuk kelas ekonomi dan 30 kg kelas bisnis; dilengkapi hiburan gratis inflight entertainment on demand serta hiburan yang dapat diakses dari perangkat handphone dan tablet didukung oleh Tripper," imbuhnya.
Untuk menikmati hiburan gratis, caranya mudah, download aplikasi Tripper.
Baca tanpa iklan