TRIBUNTRAVEL.COM - Aktris Tanah Air Luna Maya baru-baru ini menjajal profesi sebagai seorang pramugari maskapai Super Air Jet.
Penampilan Luna Maya menjadi seorang pramugari ini menarik perhatian publik.
Luna Maya tampil layaknya pramugari Super Air Jet lain dengan seragam berwarna Bumi dengan sepatu snearkers.
Berbeda dengan pramugari maskapai lain yang mengenakan sepatu high heels, sejak awal kemunculannya pramugari Super Air Jet memang terlihat lebih casual dengan sneakers putih.
Baca juga: Luna Maya Pakai Outfit Ratusan Juta saat Liburan ke Korsel, Asyik Foto-foto Berlatar Kota Seoul
Dalam video singkat yang diunggah akun Instagram @superairjet, diketahui bahwa Luna Maya menjadi pramugari untuk penerbangan rute domestik dari Denpasar menuju Jakarta.
Tonton juga:
Maskapai Super Air Jet pun memberi pengumuman kepada para pelanggan lewat media sosial Instagramnya.
"Hola Teman Setia!! Kabarnya Luna Maya alih profesi jadi pramugari??," tulis Super Air Jet dikutip TribunTravel pada Selasa (9/8/2022).
"Super Air Jet punya flight attendants baru nih Luna Maya yang ikut kasih surprise ke penumpang Super Air Jet dengan rute penerbangan Denpasar ke Jakarta," imbuhnya.
Penasaran seperti apa gaya Luna Maya jadi pramugari Super Air Jet? Intip potretnya berikut ini.
1. Tampil casual dengan seragam khas Super Air Jet
Luna Maya tampil casual dengan seragam pramugari Super Air Jet yang ia kenakan.
Mengenakan sneakers putih, Luna Maya juga tampil sederhana dengan rambut panjang yang ia ikat satu ke belakang.
2. Ikuti arahan sebelum terbang
Baca juga: Gaya Luna Maya saat Jalan-jalan di Paris, Tenteng Tas Mewah Seharga Ratusan Juta
Sebelum memulai profesi sebagai seorang pramugari Super Air Jet, Luna Maya mengikuti beberapa arahan dan instruksi yang diberikan.