Navigasi yang paling dapat diandalkan adalah peta fisik, jadi jangan lupa untuk memasukkannya ke dalam ransel.
3. Perlindungan matahari
Sangat penting untuk melindungi diri dari terik sinar matahari selama pendakian.
Kenakan tabir surya sebelum mencapai jalan setapak dan gunakan kembali saat diperlukan selama pendakian.
Kamu juga bisa membawa topi dan kacamata hitam agar pendakian semakin nyaman.
4. Kotak pertolongan pertama
Persediaan pertolongan pertama dasar sangat penting sehingga dapat merawat diri sendiri atau teman jika terjadi cedera saat mendaki.
Pendakian memang dapat mengakibatkan cedera yang tidak terduga dan kamu harus bersiap untuk menanganinya.
5. Makanan
Penting untuk memasukkan makanan yang tidak mudah busuk ke dalam ransel.
Kemas banyak makanan ringan padat kalori untuk membuat kamu tetap kuat berjalan sepanjang pendakian.
6. Headlamp
Bawalah headlamp selama pendakian, bahkan jika kamu tidak berencana untuk berjalan selama kondisi gelap.
Terkadang, pendakian akan memakan waktu lebih lama dari yang diharapkan dan tersesat dalam kegelapan dapat dengan cepat memperumit situasi.
7. Pisau lipat