Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Harga Tiket Masuk & Jam Buka Cimory On The Valley Mei 2022

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Memerah Sapi di Cimory on The Valley

TRIBUNTRAVEL.COM - Cimory On The Valley menjadi satu di antara tempat wisata keluarga yang populer di Semarang.

Tempat wisata ini dilengkapi dengan mini zoo dan berbagai miniatur landmark dunia.

Lokasi dari Cimory On The Valley berada di Jalan Soekarno-Hatta Km 30, Begojuh, Jatijajar, Bergas, Semarang, Jawa Tengah.

Baca juga: Harga Tiket Masuk & Tarif Wahana di Taman Safari Prigen, Berlaku hingga 16 Mei 2022

Cimory On The Valley ini hanya berjarak sekira 26,9 kilometer dan 46 menit perjalanan menggunakan kendaraan dari pusat Kota Semarang.

Tak hanya bertemu dengan satwa menggemaskan dan berburu spot foto Instagramable di Minimania.

Naik kuda di Cimory On The Valley (Instagram/cimory.otv)

Traveler juga bisa belajar proses pengolahan susu mulai dari pemerahaan hingga menjadi produk susu.

Traveler yang menghabiskan liburan akhir pekan di Cimory On The Valley juga tak perlu khawatir kelaparan.

Pasalnya di area Cimory On The Valley tersedia area restoran yang menyediakan ragam menu kuliner nikmat.

Sebelum liburan ke Cimory On The Valley, simak informasi penting berikut ini.

Harga Tiket Masuk & Jam Buka Cimory On The Valley

Dari pantauan TribunTravel di akun Instagram @cimory.otv, Jumat (13/5/2022), harga tiket masuk Cimory On The Valley dibanderol cukup terjangkau.

Untuk tiket masuk Dairyland (mini zoo), traveler dikenakan harga Rp 15 ribu.

Sementara untuk tiket Minimania dibanderol Rp 25 ribu dan Paket Combo (Dairyland dan Minimania) Rp 35 ribu.

Harga tiket masuk tersebut berlaku selama bulan Mei 2022.

Baca juga: Harga Tiket Masuk HeHa Ocean View 2022, Banyak Spot Foto Keren Berlatar Pemandangan Laut

Baca juga: Jurnal Risa Hadirkan Wahana Rumah Sandekala, Simak Harga Tiket Masuk hingga Lokasinya

Kegiatan Dairyland di Cimory on The Valley (Instagram/@cimory.ovt)

Sedangkan untuk jam buka Cimory On The Valley sebagai berikut:

Halaman
12