TRIBUNTRAVEL.COM - Oleh-oleh menjadi barang bawaan wajib yang dibawa setelah pergi liburan.
Memberikan oleh-oleh kepada orang terkasih di rumah atau sanak saudara dan rekan-rekan rupanya mampu menghadirkan kegembiraan di antara mereka.
Traveler yang bingung cari tempat belanja oleh-oleh di Bali, bisa menyimak rekomendasinya berikut ini.
Baca juga: 5 Tempat Belanja Oleh-oleh di Bogor saat Libur Lebaran 2022, Wajib Bawa Pulang Asinan Sayur & Buah
Kali ini TribunTravel telah merangkum enam tempat belanja oleh-oleh di Bali di antaranya:
1. Krisna Toko Oleh-oleh Khas Bali
Lokasi: Jalan Raya Tuban No 2X, Tuban, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Sesuai dengan namanya, tempat ini menyediakan ragam jenis oleh-oleh yang dapat traveler bawa pulang.
Mulai dari kuliner tradisional hingga kekinian dengan harga terjangkau.
Krisna Toko Oleh-oleh Khas Bali juga menjual kopi Kitamani dan Mangsi yang banyak diburu wisatawan.
2. Pasar Badung Bali
Lokasi: Dangin Puri Kangin, Jalan Sulawesi No 1 Dauh Puri Kangin, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali.
Pasar Badung Bali tak hanya menyediakan keperluan upacara adat.
Di sini traveler dapat membeli barang kebutuhan sehari-hari dan oleh-oleh dengan harga terjangkau.
Semakin banyak barang yang dibeli, semakin murah harga yang traveler dapatkan.
3. Pasar Seni Kuta
Baca tanpa iklan